Peningkatan Infrastruktur Wisata: Jalan Akses dan Lahan Parkir di Parungseah Sukabumi Rampung

Pembangunan Jalan Akses Lahan Parkir di Desa Wisata Parungseah Selesai dengan Lancar. (Foto: HR).

Matanusa, Sukabumi – Pembangunan jalan akses menuju lahan parkir di Desa Wisata Parungseah yang bertujuan untuk menjadi pusat pelayanan bagi pengunjung, akhirnya berhasil diselesaikan dengan lancar. Proyek ini dirancang untuk meningkatkan fasilitas wisata serta menjamin kenyamanan dan keamanan para wisatawan lokal.

Pemerintah Desa Parungseah, Kecamatan Sukabumi, Kabupaten Sukabumi, memulai pembangunan jalan pengerasan yang didanai oleh anggaran Pemerintah Kabupaten Sukabumi tahun anggaran 2024. Jalan ini dibangun sebagai akses menuju area parkir di Balai Sawala dan pusat pelayanan pengunjung wisatawan, pada Minggu (24/06).

Pembangunan rehabilitasi dan peningkatan sarana prasarana pariwisata ini dilaksanakan di depan Gedung Balai Sawala yang berlokasi di Kampung Pasir Angin, RT 03/01, Desa Parungseah, Kecamatan Sukabumi, Kabupaten Sukabumi. Proyek ini mencakup pengerasan jalan sepanjang 200 meter dengan lebar 5 meter, yang mampu menampung berbagai jenis kendaraan baik roda empat maupun roda dua.

Kepala Desa Parungseah, Muhamad Munir, menjelaskan bahwa pembangunan jalan akses ini akan mendukung semua jenis kendaraan, baik roda empat maupun roda dua. “Pembangunan ini bertujuan untuk memudahkan para pengunjung dalam menyimpan kendaraan mereka, sehingga mereka merasa lebih nyaman saat mengunjungi Balai Sawala,” kata Munir.

Ia juga menambahkan bahwa pengembangan desa wisata merupakan salah satu strategi untuk percepatan pembangunan desa secara terpadu, guna mendorong transformasi sosial. “Potensi desa harus dimaksimalkan agar dapat memberikan nilai tambah, manfaat, dan produktivitas yang tinggi, sehingga meningkatkan kesejahteraan dan taraf ekonomi masyarakat serta melestarikan alam dan kebudayaan,” jelasnya.

Munir berharap bahwa pembangunan area parkir wisata ini akan mendukung infrastruktur di Balai Sawala yang masih memerlukan banyak peningkatan. “Kami berharap dinas terkait dapat memberikan dukungan lebih lanjut sesuai dengan kewenangan dan kebijakan yang ada saat ini. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi atas bantuan mereka berupa Feasibility Study (FS) dan Detail Engineering Design (DED) yang sudah kami terima,” tambahnya.

Di lokasi pembangunan, Johan, seorang warga Desa Parungseah berusia 53 tahun, menyatakan apresiasinya terhadap pemerintah desa atas pembangunan lahan parkir Balai Sawala. “Dengan adanya lahan parkir ini, pengunjung akan merasa lebih nyaman dan tidak akan mengakibatkan kemacetan bagi pengguna jalan lainnya, Johan juga menambahkan bahwa lahan parkir yang baru ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah pengunjung yang datang ke desa wisata Parungseah, sehingga perekonomian warga setempat dapat lebih berkembang,” ujarnya.

Selain pembangunan jalan akses dan lahan parkir, proyek ini juga mencakup peningkatan fasilitas umum lainnya seperti pemasangan lampu penerangan jalan dan penambahan rambu-rambu lalu lintas untuk keamanan dan kenyamanan pengunjung. Dengan adanya fasilitas yang lebih baik, diharapkan Desa Wisata Parungseah dapat menjadi destinasi wisata yang lebih menarik dan kompetitif,” pungkasnya.

Dengan selesainya pembangunan jalan akses ini, diharapkan Desa Wisata Parungseah akan semakin menarik bagi wisatawan dan memberikan dampak positif yang signifikan bagi perekonomian lokal. Pemerintah Desa Parungseah berkomitmen untuk terus meningkatkan fasilitas dan pelayanan demi kenyamanan dan kepuasan para wisatawan yang berkunjung.

Pos terkait