Bahas PSN, Presiden Jokowi Gelar Ratas

 

MATANUSA.NET NASIONAL –

Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo, menggelar rapat terbatas di Istana Merdeka, untuk membahas soal proyek strategis nasional (PSN).

Pada kegiatan rapat terbatas, para menteri melaporkan PSN yang telah selesai, belum diresmikan, hingga yang dihentikan.

Sampai dengan 4 Oktober ini telah diselesaikan 170 proyek PSN dengan nilai investasi sebesar Rp1.299,41 triliun dan 61 proyek dalam tahap konstruksi.

BACA JUGA : Gelar Audiensi Dengan Lembaga dan Tokoh Penting, Pj Walkot Sukabumi “Perkuat Sinergi dan Jalin Hubungan Baik”

Untuk tahun 2023 ini hingga tanggal 4 Oktober ada 17 PSN yang telah diresmikan dengan nilai mencapai Rp259,41 triliun. Proyek-proyek tersebut antara lain Kereta Cepat Jakarta-Bandung yang nilainya Rp125,7 triliun, Lintas Raya Terpadu (LRT) Jabodebek senilai Rp29,9 triliun, berbagai kawasan industri, bendungan, dan jalan tol.

Tahun 2024 akan ada 25 PSN dengan nilai Rp151,58 triliun yang akan selesai sampai dengan 20 Oktober 2024. Lalu, antara 20 Oktober sampai Desember 2024 ada 12 proyek strategis nasional dengan nilai mencapai Rp23,45 triliun.

Adapun PSN yang penyelesaiannya di atas tahun 2024, ada 42 proyek senilai Rp1.427,36 triliun. Proyek-proyeknya sudah berjalan, tentu akan berlanjut sampai selesai.


Red/Setkab