Seleksi Paskibraka Kota Sukabumi Dimulai, Wakil Wali Kota Beri Motivasi

Foto: Dokpim.

Sukabumi Kota, Matanusa.net – Tahapan seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kota Sukabumi resmi dimulai di GOR Merdeka Kota Sukabumi, pada Rabu (26/2/2025). Acara ini ditandai dengan upacara pembukaan yang dipimpin oleh Wakil Wali Kota Sukabumi, Bobby Maulana, didampingi Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Sukabumi, Yudi Yustiawan.

Dalam kesempatan tersebut, Bobby Maulana memberikan semangat kepada para peserta agar mengikuti seleksi dengan fokus dan tekad yang kuat. “Saya mengucapkan selamat untuk mengikuti seleksi, semoga berhasil lolos baik di tingkat Kota Sukabumi, Jawa Barat, bahkan bisa mewakili hingga nasional,” ujarnya.

Seleksi ini bertujuan untuk membentuk anggota Paskibraka yang mampu menjalankan tugas pengibaran bendera merah putih pada peringatan Hari Kemerdekaan serta menjadi teladan bagi siswa lainnya. Bobby menekankan pentingnya disiplin, kerja keras, dan semangat dalam menjalani setiap tahapan seleksi.

“Dua orang dari Paskibraka Kota Sukabumi nantinya akan mewakili ke tingkat Jawa Barat. Oleh karena itu, tekad dan kerja keras harus tergambar dalam seleksi ini,” tambahnya. Ia juga mengajak para peserta untuk mengenali dan mengembangkan bakat mereka sejak dini agar dapat mempersiapkan masa depan dengan lebih baik.

Lebih lanjut, Bobby berharap agar para peserta seleksi Paskibraka tidak hanya menunjukkan kemampuan terbaik dalam seleksi, tetapi juga menjadi teladan dalam kehidupan sehari-hari. “Peserta harus menjaga sikap, berpakaian dengan baik, dan berbicara dengan santun, karena mereka akan menjadi contoh bagi teman-teman lainnya,” tuturnya.

Seleksi ini diharapkan dapat menghasilkan Paskibraka terbaik yang dapat membanggakan Kota Sukabumi, baik di tingkat provinsi maupun nasional. “Selamat mengikuti seleksi dan semoga berhasil,” pungkas Bobby Maulana.

Pos terkait