Bentang Harapan JakASA: Perayaan Tahun Baru bersama Pemimpin Jakarta

Bentang Harapan JakASA, Perayaan Malam Tahun Baru 2025 di Balai Kota Jakarta Dihadiri Mantan dan Calon Gubernur. (Foto: Ist).

Matanusa, Jakarta – Dalam rangka merayakan malam pergantian tahun 2025, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar acara “Bentang Harapan JakASA” yang berlangsung, pada Selasa malam (3/12/24), di Balai Kota Jakarta. Acara ini menjadi ajang berkumpulnya sejumlah mantan Gubernur dan calon Gubernur DKI Jakarta untuk Pilkada 2024, yang turut memberikan nuansa istimewa dalam perayaan malam tahun baru.

Pantauan detikcom di lokasi, acara dimulai dengan kehadiran Pj Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi yang hadir lebih awal sebagai tuan rumah. Teguh Setyabudi, yang mengenakan pakaian adat Betawi berupa beskab, menyambut para tamu undangan dengan hangat. Para hadirin kemudian bergabung di Pendopo Balai Kota, yang telah dihias dengan nuansa khas Betawi, memeriahkan suasana malam itu.

Mantan-mantan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta yang turut hadir dalam acara tersebut antara lain Anies Baswedan, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Sutiyoso, Djarot Saiful Hidayat, Fauzi Bowo, dan Ahmad Riza Patria. Mereka mengenakan setelan batik, menunjukkan kekompakan dan keharmonisan meskipun datang dari berbagai latar belakang politik,” ujarnya.

Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh calon-calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta yang akan bertarung dalam Pilkada 2024, seperti Pramono Anung (cagub), serta Rano Karno dan Kun Wardana (cawagub). Kehadiran mereka menambah semarak suasana dan memberi gambaran bahwa acara ini juga menjadi momen perkenalan di antara calon pemimpin Jakarta mendatang,” terangnya.

Pada saat para tamu undangan tiba di lokasi, mereka langsung dijamu dengan berbagai hidangan khas Jakarta yang telah disiapkan oleh panitia. Hidangan tersebut termasuk makanan tradisional Betawi yang menjadi ciri khas Balai Kota. Sebelum menyantap hidangan, mereka juga sempat berfoto bersama di beberapa titik lokasi yang telah dihias untuk menambah kesan keakraban dan kebersamaan dalam acara tersebut,” puugkasnya.

Acara ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi antara pemimpin lama dan calon pemimpin baru, tetapi juga menggambarkan semangat persatuan dan kebersamaan untuk menyongsong tahun 2025 yang lebih baik. Bentang Harapan JakASA menjadi simbol harapan dan tekad untuk mewujudkan Jakarta yang lebih maju dan berbudaya di masa mendatang.

Pos terkait