Direksi dan Civitas Hospitalia RSUD Sekarwangi Apresiasi Dedikasi Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi

Foto: Advertorial.

Matanusa, Sukabumi – Direksi dan Civitas Hospitalia RSUD Sekarwangi menyampaikan apresiasi mendalam kepada Bupati Sukabumi, Drs. H. Marwan Hamami, MM, dan Wakil Bupati Sukabumi, Drs. Iyos Somantri, M.Si. Penghargaan ini diberikan atas kontribusi dan peran aktif keduanya dalam pembangunan serta pengembangan layanan kesehatan di RSUD Sekarwangi selama masa kepemimpinan mereka.

Dalam pernyataan resmi yang disampaikan melalui poster apresiasi, jajaran RSUD Sekarwangi turut mendoakan agar kedua pemimpin daerah tersebut dapat menikmati masa purnabakti dengan kebahagiaan. Ucapan terima kasih ini menjadi bentuk penghormatan atas dedikasi mereka dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan di Kabupaten Sukabumi.

Direktur RSUD Sekarwangi, dr. Gatot Sugiharto, menegaskan bahwa dukungan pemerintah daerah sangat berperan dalam memajukan fasilitas dan layanan rumah sakit. “Sebagai rumah sakit rujukan utama di wilayah Sukabumi, kami berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas. Kemajuan ini tidak terlepas dari perhatian penuh yang diberikan oleh Bapak Bupati dan Wakil Bupati selama kepemimpinan mereka,” ujarnya, pada Kamis (20/2).

RSUD Sekarwangi kini telah menjadi tumpuan masyarakat Sukabumi dalam mendapatkan layanan kesehatan yang modern dan terjangkau. Berbagai peningkatan infrastruktur, penambahan fasilitas medis, serta pengembangan SDM kesehatan yang dilakukan selama periode kepemimpinan H. Marwan Hamami dan Iyos Somantri turut memperkuat posisi RSUD Sekarwangi sebagai pusat layanan kesehatan di daerah ini.

Masa purnabakti keduanya diharapkan menjadi awal baru yang penuh kebahagiaan, sementara semangat pengabdian yang telah mereka torehkan akan terus menjadi inspirasi bagi masyarakat dan tenaga kesehatan di Sukabumi.

Pos terkait