MATANUSA.NET KOTA SUKABUMI –
Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi menghadiri pencanangan pembangunan Zona Integritas menuju wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih dan melayani (WBBM) di Lingkungan Polres Sukabumi Kota Senin (8/5/2023).
Momen ini dalam melaksanakan komitmen reformasi birokrasi di lingkup Polres Sukabumi Kota. Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo, Ketua DPRD Kota Sukabumi Kamal Suherman, Dandim 0607 Kota Sukabumi Letkol Inf Dedi Ariyanto, Kepala Kejaksaan Negeri Kota Sukabumi Setyowati dan unsur forkopimda lainnya.
” Reformasi birokrasi amanah yang ditetapkan pemerintah untuk dilaksanakan berjenjang oleh seluruh pelaksana pemeirntah baik provinsi, kota/kabupaten termasuk instansi vertikal di dalamnya institusi Polri,” ujar Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi dalam sambutannya. Jadi ini amanah karena reformasi birokrasi dilandasi pertama pemerintahan yang belum baik dan transparan, efektif dan efisien dan pelayanan publik yang mahal.
Tiga sebab ini kata Fahmi, menjadi landasan untuk menggulirkan reformasi birokrasi, sehingga akan lahir pemerintah efektif, efisien akuntabel dan transfaran. Selain itu pelayanan pulik mudah, murah dan cepat.
Semua kata Fahmi, dituntut inovasi dan lahirkan program unggulan. Di mana, Polres Sukabumi Kota menggulirkan tujuh program unggulan dan bahkan di Pemda Kota Sukabumi minimal ada dua inovasi di setiap instansi tiap tahunnya dan disampaikan Februari.
” Pencanangan zona integritas polres dalam kerangka melaksanakan amanah tersebut,” kata Fahmi. Selanjutnya pembangunan unit kerja dan pengawasan zona kerjaa masuk WBK dan WBBM.
Fahmi menuturkan, Indeks reformasi birokrasi Kota Sukabumi dengan nilai BB hanya ada tiga di Jabar. Hal ini jadi daya ungkit prestasi dan saling mendukung institusi satu dengan lainnya yang lahir dari program unggulan dan mari bersinergi dan bangun kebersamaan.
Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo mengatakan, pencanangan zona integritas harus dilaksanakan dan digelorakan terus. ” Komitmen bersama antara pimpinan dan jajaran internal polres termasuk instansi terkait dalam mewujudkan WBK WBBM,” kata dia.
Sinergitas dan kerjasama dari dalam Polres dan instansi terkait agar pelayanan maksimal. Polri sebagai pelindung, pengayom masyarakat san penegakan hukum bekerja maksimal sesuai harapan masyarakat ditandai polres memulai pencanangan zona integritas.
Hal ini bentuk komitmen memberikan pelayanan terbaik berupaya meningkatkan kualitas dan melayani warga. Ada tujuh program unggulan Polres Sukabumi Kota diantaranya Polisi Perasa, merasakan yNg dialami masyarakat dan Lapor Pak Polisi Siap Mas yakni sarana informasi dan pelaporan masyarakat Sukabumi, polisi belajar, dan polisi RW.
Redaksi/R.Iyan Satria