|Tampak perbaikan Drainase oleh pihak warga, dari Desa Purwasari|. |
|Reporter : Steven DJ/Red|
MATANUSA.NET SUKABUMI –
Rusaknya jalan di jalur alternatif Purwasari, tepatnya jalan Koramil, seringkali menuai kontroversi dari warga masyarakat. Pasalnya jalan tersebut menurut warga di Desa Purwasari, Kecamatan Cicurug, akibat pendangkalan drainase. Dan hal ini sudah terjadi sejak bertahun – tahun, seringkali diperbaiki tidak lama rusak kembali, bahkan jalan tersebut rusak dalam kondisi sangat parah.
Akibat pendangkalan ini, sehingga air meluap kejalan raya, tak ayal lama kelamaan jalan menjadi berlubang dan rusak yang sangat parah.
Melihat kondisi demikian, Pemerintah Desa Purwasari menyebut persoalan pendangkalan drainase ini harus segera diselesaikan secara bersama – sama, Ucap Kades Purwasari Agus Setiagunawan kepada matanusa.net, Jumat (2/6/23).
Lanjut disampaikan Agus, guna menyerap usulan masyarakat terkait informasi permasalahan drainase di jalur jalan koramil ini, Pemerintah Desa Purwasari, Pemdes Nyangkowek, Dinas PU dan Waskita mulai melakukan pelaksanakan pengerukan saluran drainase.
Hal utama memang Drainase, karena hal ini yang menjadi faktor penyebab banjir dan rusaknya jalan tersebut, terang Agus.
Terus melakukan perbaikan, lanjut Agus, pihak dari Waskita pun sudah menjadwalkan perbaikan jalan koramil dalam waktu dekat ini.
Upaya normalisasi drainase adalah langkah bijak dalam rangka meminimalisir banjir serta bagian dari ikhtiar agar jalan koramil tidak mudah rusak lagi, bebernya.
Terakhir, dirinya berharap agar nantinya setelah jalan ini mulai diperbaiki hingga selesai, warga masyarakat harus menjaga kebersihan yang paling utama, secara bersama- sama menjaga lingkungan dan merawatnya, pintanya.