Matanusa, Sukabumi – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sukabumi menyelenggarakan audensi dengan Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi serta perwakilan dari Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disbudpora) pada Selasa (23/07/2024). Acara ini bertempat di Aula Gedung Prestasi Sekretariat KONI, Komplek Gelanggang Cisaat, Desa Sukamanah, Kecamatan Cisaat.
Dalam pertemuan ini, hadir jajaran Komisi IV DPRD yang dipimpin oleh Hera Iskandar dari fraksi Partai Gerindra, PLT Kadis Budpora Haji Deden, serta pengurus KONI yang dipimpin oleh Sirojudin. Pertemuan ini membahas berbagai persiapan untuk menghadapi Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB) yang akan dilaksanakan pada awal November 2024.
Acara dimulai dengan sambutan dari Ketua KONI Sirojudin, dilanjutkan oleh Ketua Komisi IV Hera Iskandar, dan PLT Kadis Budpora Haji Deden. Diskusi yang berlangsung dalam suasana ramah tamah ini juga menjadi ajang untuk menampung aspirasi dari para pengurus KONI dan insan olahraga mengenai persiapan PORKAB.
Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi menerima berbagai usulan dari KONI, termasuk usulan anggaran untuk pelaksanaan PORKAB. Sekretaris Umum KONI Akhmad Fahrizal kemudian memaparkan agenda rancangan teknis persiapan PORKAB.
Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Hera Iskandar menyatakan bahwa kunjungan mereka ke Kantor Sekretariat KONI adalah untuk mendengarkan usulan dan masukan terkait PORKAB. Sirojudin menjelaskan bahwa persiapan untuk PORKAB sudah dilakukan dengan matang, termasuk penentuan tempat, waktu, dan puluhan cabang olahraga yang akan dipertandingkan.
“Persiapan PORKAB sudah kami rancang dengan sangat matang. Tinggal menunggu permohonan anggaran yang disampaikan dalam audensi ini,” ujar Sirojudin.
Sirojudin menambahkan bahwa PORKAB direncanakan akan diselenggarakan pada November 2024 di Lingkungan GOR Cisaat, Kabupaten Sukabumi. Namun, waktu pelaksanaan bisa berubah tergantung keputusan Pemkab Sukabumi.
Surya Suryanto, Staf Ahli Bidang Prestasi KONI Kabupaten Sukabumi, menjelaskan bahwa PORKAB adalah langkah pembinaan olahraga untuk menemukan bibit atlet yang akan dipersiapkan menghadapi babak kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2025.
“Bibit atlet yang terjaring dalam PORKAB akan menjadi dasar untuk menghadapi Porprov,” kata Surya.
KONI Kabupaten Sukabumi menargetkan untuk masuk peringkat 10 besar di Porprov mendatang. “Persiapan harus benar-benar matang melalui PORKAB,” pungkasnya.