Jalankan Pelayanan, Tim Teknis PJU Lakukan Perbaikan Lampu di Wilayah Parungkuda dan Cicurug

|Tampak personil petugas PJU sedang melakukan perbaikan lampu PJU |

MATANUSA.NET SUKABUMI –

Guna melaksanakan fungsi pelayanan, dan menjalankan atas aduan warga masyarakat, terkait lampu penerangan jalan umum (PJU), Dinas Perhubungan Kabupaten Sukabumi, melalui bidang teknik sarana giat perbaikan lampu PJU.

Berdasarkan informasi yang dihimpun matanusa.net, beberapa personil tim teknis PJU dari Dinas Perhubungan melaksanakan perbaikan lampu PJU. Mulai dari perbaikan instalasi kabel, hingga pergantian lampu yang sudah padam, tutur personil PJU Ridwan Rusmiady, Rabu (17/5/23).

Lanjut dikatakan Ridwan, pada hari ini kami bersama Riswan Damayandi, dan Rahmat Hidayat, mulai melakukan perbaikan di Yayasan Anajwa Rt.12/03, jalan Al – kautsar Kp. Babakan Jaya, Desa Babakan jaya, Kecamatan Parungkuda, yang dikelola oleh Dr.H.U.Badrusalam MM.

Lebih jauh, dalam perbaikan ternyata lokasi tidak dapat di akses oleh kendaraan, sehubungan ada jalur kendaraan sedang pengecoran, terlebih ada jembatan yang putus, itu kendalanya, ulasnya.

Pihaknya terus berupaya melakukan perbaikan sebisa mungkin, Alhamdulillah bisa berjalan dengan baik pasalnya dibantu dengan alat Scape Folding. Selanjutnya menyusur wilayah Kp Tenjoayu RT 03 RW 02 dibantu tim teknis Cicurug Agus Slamet, yang mana ada lampu yang padam, sehingga kami lakukan pergantian dengan lampu yang baru, pungkasnya.

Redaksi