Matanusa, Sukabumi – Penjabat (PJ) Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji, memimpin apel perdana setelah libur Idul Fitri 1445 Hijriyah di Halaman Setda Kota Sukabumi. Apel ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Sukabumi, Dida Sembada, para Kepala Bagian, dan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Sukabumi, pada Selasa (16/04).
Dalam sambutannya, PJ Wali Kota mengajak para pegawai untuk meningkatkan pengaruh positif di lingkungan kerja. “Jadikan diri kita sebagai orang yang meninggalkan jejak manis dan layak untuk dikenang di masa yang akan datang. Selain itu, ia juga menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi dan disiplin para pegawai dalam melanjutkan tugas mereka sebagai abdi negara,” ujarnya.
“PJ Wali Kota juga menekankan pentingnya pemaknaan dalam bekerja bagi para aparatur pemerintahan. Menurutnya, ada empat macam pemaknaan dalam bekerja. Mulai dari sikap tidak peduli, kepedulian dangkal, setengah hati, hingga bekerja dengan tanggung jawab penuh. Ia berharap agar para pegawai memilih sikap yang terakhir, karena itu akan tercermin dalam hasil kinerja yang lebih optimal di masa depan,” tambahnya.
Kehadiran Ketua TP-PKK Kota Sukabumi, Diana Rahesti, dan Ketua DWP Kota Sukabumi, Ani Sufiani, turut memberikan semangat dalam memperkuat kinerja pemerintahan di Kota Sukabumi. Semoga dengan semangat dan komitmen yang tinggi, Kota Sukabumi akan terus berkembang menuju arah yang lebih baik,” pungkasnya.