MATANUSA, SUKABUMI – Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Kabupaten Sukabumi, melaksanakan kegiatan Apel pagi. Adapun apel pagi dilaksanakan di pelataran Kantor Bappelitbangda, jalan komplek Jajaway Palabuharatu, Sukabumi, Senin (15/01/24).
Plt Kepala Bappelitbangda Kabupaten Sukabumi, Aep Majmudin menyampaikan, bahwa kegiatan apel pagi dilakukan di setiap hari Senin, bersama seluruh perangkatnya, mulai dari Kepala Bidang, Sub Koordinator dan perangkat, Kata Aep.
Lanjut dikatakan, dalam giat apel pagi hari ini, pihaknya tidak bisa mengikuti dikarenakan ada kegiatan di pendopo Sukabumi. Alhamdulillah apel bisa dilaksanakan dan dipimpin oleh Kabid PPSDA.
Sementara itu, Kabid PPSDA Deulis mengatakan, kegiatan Apel pagi dilaksanakan sebagai wujud kelancaran pelaksanaan tugas dan fungsi ASN. Deulis juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pegawai atas kehadirannya untuk mengikuti apel pagi dan juga atas kinerja yang telah dilaksanakan.
Bukan hanya itu saja, Apel ini juga guna menekankan tentang kedisiplinan pegawai dan komitmen untuk melaksanakan kode etik ASN, ungkap Kabid PPSDA.
Terakhir, setelah pelaksanaan apel pagi, kemungkinan di siang hari nanti dilaksanakan kegiatan Clean Up dan penanaman pohon, yaitu kegiatan tim Bappelitbangda mengikuti giat bebersih pantai di Talanca, Desa Loji, Palabuharatu, pungkasnya.