Reporter : Aep S | Redaktur : D2
SUKABUMI matanusa.net –
Dalam menjaga kebugaran tubuh, para pengurus juga kader , Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDI P), Kabupaten Sukabumi, Menggelar olah raga senam. kegiatan senam tersebut, sebagai bentuk upaya dan ikhtiar untuk menguatkan stamina juga meningkatkan kebugaran tubuh.
Dengan dimotori para instruktur senam yang handal, juga di iringi musik, para pengurus yang di pimpin ketua DPC PDI Perjuangan Yudi Suryadikrama SH, ikut hanyut bergerak mengikuti instruktur senam dengan menggerakan tubuh untuk mendapatkan kebugaran tubuh yang maksimal dan sehat.
Seperti diketahui, menurut rencana acara olah raga senam yang di gelar di sekertariat kantor DPC tersebut, bakal di laksanakan secara rutin yaitu dua kali dalam satu minggu, setiap hari Rabu dan Sabtu.
Seperti kali ini, Sabtu (22/1/22) olah raga senam tampak diikuti oleh para pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sukabumi, dibawah komando ketua DPC PDI-P Yudi Suryadikrama SH, juga di ikuti oleh para Kader dan warga Setempat.
” Alhamdulillah hari ini kita melaksanakan upaya ikhtiar, dalam menjaga kesehatan tubuh kita, apalagi di masa pandemi seperti ini, tentunya ini sangat penting sekali kita lakukan, dengan melaksanakan olah raga senam, insya allah kita Akan rutinkan Seminggu dua kali, Kata Yudi Suryadikrama, Sabtu (23/1/22).
Lanjutnya, olah raga senam ini, tentunya bukan hanya bagi para pengurus ataupun kader, warga lainya juga bisa ikut dalam senam kebugaran yang kami laksanakan.
Kita akan terus berbaur dengan masyarakat di kegaiatan apapun, termasuk dalam upaya ikhtiar menjaga kesehatan dengan olah raga senam ini, jelas Yudi kepada matanusa.net.