Pemkota Sukabumi Gelar Apel Siaga Pengamanan Malam Tahun Baru 2024

Foto: Dokpim.

Matanusa, Sukabumi – Pemerintah Kota Sukabumi menggelar Apel Siaga untuk memastikan keamanan dan kenyamanan perayaan malam tahun baru 2024 di Plaza Balai Kota Sukabumi, pada Selasa (31/12). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji, dan dihadiri oleh unsur Forkopimda, personel TNI/Polri, kepala OPD, serta perwakilan beberapa lembaga.

Dalam sambutannya, Kusmana Hartadji mengapresiasi sinergi antara Pemerintah Daerah, TNI, Polri, dan masyarakat yang sebelumnya sukses menjaga keamanan perayaan Natal.

“Keberhasilan ini adalah bukti kerja sama yang baik, sehingga saudara-saudara kita umat Nasrani dapat menjalankan ibadahnya dengan khusyuk,” ungkapnya.

Kusmana menegaskan bahwa malam tahun baru biasanya diwarnai dengan mobilitas penduduk yang tinggi, terutama di terminal, pasar, pusat perbelanjaan, dan tempat wisata. Oleh karena itu, persiapan yang matang diperlukan untuk mengantisipasi berbagai potensi kerawanan.

“Apel Siaga ini bertujuan untuk mengonsolidasikan semua aparat dan potensi masyarakat agar perayaan malam tahun baru di Kota Sukabumi berjalan aman, tertib, dan lancar,” jelasnya.

Fokus Pengamanan

Pengamanan malam pergantian tahun akan difokuskan di ruang publik, tempat wisata, dan titik konsentrasi massa lainnya. Kusmana juga meminta aparat untuk memastikan kelancaran lalu lintas dan menjaga ketertiban di tempat umum.

“Mari kita jadikan Kota Sukabumi tempat yang nyaman untuk hidup, beribadah, dan menarik bagi wisatawan,” ajaknya.

Setelah apel, Pj. Wali Kota Sukabumi bersama jajaran Forkopimda melanjutkan kunjungan ke pos-pos pengamanan di berbagai kecamatan untuk memeriksa kesiapan petugas di lapangan.

“Kepada seluruh aparat yang bertugas, saya ucapkan selamat bekerja. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa meridhoi setiap langkah baik kita,” tutup Kusmana.

Dengan persiapan matang dan koordinasi yang baik, Pemerintah Kota Sukabumi optimis menyambut malam pergantian tahun 2024 dengan suasana yang aman, nyaman, dan kondusif.

Pos terkait