Siap Wujudkan Ekonomi Tumbuh 8 Persen, Wabup Iyos Hadiri Musrenbangnas RPJMN 2025-2029

Foto: Dokpim.

Matanusa, Sukabumi – Wakil Bupati Sukabumi, H. Iyos Somantri, bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), mengikuti Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2025-2029 secara virtual di Command Center Sekretariat Daerah Kabupaten Sukabumi, pada Senin (30/12/2024).

Kegiatan ini dibuka oleh Presiden RI, Prabowo Subianto, yang menyampaikan arahan dari Kantor Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas di Jakarta. Dalam pidatonya, Presiden menekankan pentingnya mengintegrasikan konsep ekonomi Pancasila dengan memadukan pasar bebas dan ekonomi terencana yang berazaskan kekeluargaan.

“Ekonomi Indonesia harus mampu mencapai pertumbuhan 8 persen. Ini membutuhkan sinergi dari seluruh kelembagaan, baik yudikatif, legislatif, maupun eksekutif, untuk menyelaraskan program prioritas RPJMN,” ujar Presiden Prabowo.

Presiden juga menegaskan pentingnya meminimalisir praktik manipulasi, mark-up, dan kebocoran anggaran demi tercapainya target pembangunan nasional.

Menteri PPN/Kepala Bappenas, Rachmat Pambudy, menambahkan bahwa RPJMN 2025-2029 menjadi pijakan penting dalam mewujudkan visi Indonesia Emas 2045. “Program-program hasil Musrenbangnas harus dapat diimplementasikan dengan baik di tingkat pusat dan daerah,” jelasnya.

Usai kegiatan, Wabup Sukabumi H. Iyos Somantri menyatakan komitmen pemerintah daerah Kabupaten Sukabumi untuk mendukung target nasional tersebut. Menurutnya, pencapaian ini hanya dapat terwujud dengan kolaborasi erat antara pemerintah daerah, kementerian, dan lembaga.

“Dengan kerja sama semua pihak, Insya Allah target pertumbuhan ekonomi Indonesia dapat tercapai sesuai harapan,” tutupnya.

Musrenbangnas RPJMN 2025-2029 menjadi langkah awal penting dalam menyusun program-program prioritas pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan menuju masa depan Indonesia yang lebih gemilang.

Pos terkait