Sukabumi | Matanusa.net — Bupati Sukabumi, H. Asep Japar, secara resmi menutup rangkaian acara Syukuran Nelayan Ciwaru ke-68 Tahun 2025, yang digelar di kawasan Pantai Palangpang, Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, pada Selasa (22/7/2025).
Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan acara tahunan yang sarat nilai budaya tersebut.
“Kegiatan ini merupakan usaha kita dalam mewujudkan dan mengembangkan konsep berbagai kegiatan budaya dan pertunjukan di pesisir Palangpang, dalam rangka melestarikan budaya lokal masyarakat nelayan Ciemas,” tegas Bupati.
Ia menambahkan, pelestarian budaya pesisir sejalan dengan visi Kabupaten Sukabumi yang Mubarakah, khususnya melalui misi peningkatan pertumbuhan ekonomi yang berkualitas dan berkelanjutan berbasis agroindustri dan pariwisata.
“Oleh karenanya, saya atas nama Pemerintah Kabupaten Sukabumi menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak yang peduli menjadikan Kabupaten Sukabumi semakin baik,” ujarnya.
Sebagai penutup acara, Bupati Sukabumi menyerahkan secara langsung piala dan piagam penghargaan kepada para pemenang lomba dalam rangkaian syukuran nelayan,” pungkasnya.
Hadir dalam kegiatan ini antara lain Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Kepala Dinas Perikanan, Kepala Bapenda, Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga, Kepala Dinas Pendidikan, Kabag Umum Setda, serta para Camat di wilayah VI Kabupaten Sukabumi.
Acara syukuran nelayan yang sudah berlangsung selama 68 tahun ini tidak hanya menjadi tradisi syukur para nelayan, tetapi juga momentum mempererat silaturahmi masyarakat pesisir serta memperkenalkan kekayaan budaya dan potensi wisata bahari Sukabumi.





