Sinergi TNI-Polri dan Pemkot Sukabumi di Panen Raya Jagung Kuartal II

Foto: Dokpim.

Sukabumi Kota | Matanusa.net – Komitmen Kota Sukabumi dalam mendukung program swasembada pangan nasional tahun 2025 kembali ditegaskan melalui kegiatan Panen Raya Jagung Serentak Kuartal II, yang digelar pada Kamis, 5 Juni 2025, di Kampung Tugu, Desa Selawangi, Kecamatan Sukaraja.

Kegiatan ini diprakarsai oleh Polres Sukabumi Kota dan dilaksanakan secara virtual, melibatkan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dari berbagai wilayah. Wali Kota Sukabumi, H. Ayep Zaki, hadir secara virtual dari lokasi panen, didampingi oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) Kota Sukabumi.

Hadir pula dalam kegiatan ini, baik secara langsung maupun daring, Kapolres Sukabumi Kota, Ketua DPRD Kota Sukabumi, Wakil Bupati Kabupaten Sukabumi, serta Kepala Staf Kodim 0607 Sukabumi. Usai mengikuti rapat koordinasi secara daring, jajaran Muspida langsung meninjau lahan jagung yang menjadi lokasi panen.

Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Sukabumi bersama para pejabat lainnya turut melakukan panen secara simbolis. Tindakan ini menjadi wujud nyata dari sinergi antara pemerintah daerah, aparat TNI-Polri, dan para petani dalam memperkuat ketahanan pangan dari tingkat lokal.

Jagung yang dipanen hari ini kualitasnya luar biasa. Dari segi pertumbuhan hingga hasil produksinya, ini sangat mendukung target swasembada pangan nasional yang sedang kita kejar bersama,” ujar Wali Kota Ayep Zaki.

Panen raya ini bukan sekadar kegiatan seremonial, tetapi juga menjadi momentum penting untuk merayakan hasil kerja keras para petani sekaligus memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam menghadapi tantangan ketahanan pangan,” pungkasnya.

Pemerintah Kota Sukabumi menegaskan bahwa ketahanan pangan bukan hanya tanggung jawab sektor pertanian, melainkan hasil dari kerja sama seluruh elemen masyarakat.

Dengan kualitas jagung yang optimal dan semangat kebersamaan yang terus terjaga, Kota Sukabumi optimistis dapat memberikan kontribusi nyata dalam mewujudkan kemandirian pangan nasional.

Pos terkait