Sukabumi Kota, Matanusa.net – Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi menggelar silaturahmi dengan Komando Distrik Militer (KODIM) 0607/Kota Sukabumi di Ruang Pertemuan KODIM 0607, pada Rabu (12/3/2025). Pertemuan ini bertujuan memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan TNI dalam menjaga stabilitas dan keamanan kota.
Acara tersebut dihadiri langsung oleh Wali Kota Sukabumi, H. Ayep Zaki, didampingi Wakil Wali Kota Bobby Maulana, Penjabat Sekretaris Daerah, serta jajaran KODIM 0607, termasuk Dandim dan para Danramil. Dalam sambutannya, H. Ayep Zaki menegaskan pentingnya kerja sama yang erat antara Pemkot dan TNI untuk memastikan keamanan sebagai fondasi utama pembangunan.
“Saya ingin memastikan bahwa pemerintahan ini berjalan dengan transparan dan berintegritas. Tidak boleh ada kesepakatan di bawah meja—semua harus jelas dan sesuai aturan,” tegasnya.
Wali Kota juga berbagi pengalamannya saat mengikuti pelatihan kepemimpinan di Lembah Dinar, yang menurutnya semakin memperkuat pemahaman tentang empat pilar kebangsaan: Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.
Selain membahas aspek keamanan, H. Ayep Zaki menyoroti pentingnya pengelolaan anggaran yang lebih terstruktur, termasuk bagi instansi TNI dan Polri. Ia memastikan bahwa anggaran digunakan sepenuhnya untuk kepentingan masyarakat.
“Keamanan adalah kunci utama pembangunan. Kalau tidak ada keamanan, pembangunan tidak akan berjalan dengan baik,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Wali Kota juga mengajak seluruh pihak untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui kepatuhan membayar pajak, serta menegaskan larangan terhadap pungutan liar yang merugikan masyarakat dan dunia usaha.
Menutup pertemuan, H. Ayep Zaki mengajak semua elemen untuk tetap kompak dan bersinergi dalam membangun Sukabumi yang lebih baik.
“Kita harus solid, bersatu untuk rakyat! Mari kita jadikan Sukabumi sebagai kota yang bercahaya demi kepentingan nasional,” pungkasnya.
Silaturahmi ini menjadi bukti nyata komitmen Pemkot Sukabumi dan KODIM 0607 dalam menciptakan pemerintahan yang bersih, transparan, dan berorientasi pada kesejahteraan masyarakat.