Ekspor Perdana CV Kahla Global Persada, Bupati Sukabumi Apresiasi Kemajuan UMKM

Foto: Dokpim.

Matanusa, Sukabumi – Bupati Sukabumi, H. Marwan Hamami, secara resmi melepas ekspor perdana produk CV. Kahla Global Persada ke Arab Saudi pada Kamis, 6 Februari 2025. Acara pelepasan yang digelar di Gedung Serbaguna Bunda Ratu Balekembang, Nagrak, Kabupaten Sukabumi, menandai langkah besar UMKM Sukabumi menuju pasar internasional.

Ekspor perdana ini mencakup stuffing 1.200 dus (28.728 pcs) keripik tempe Kahla yang dikirim ke Jeddah, Arab Saudi. CV. Kahla Global Persada sebelumnya telah memasarkan produknya ke berbagai negara, seperti Kanada, Norwegia, Australia, Belanda, Hongkong, Malaysia, dan lainnya.

Bupati Sukabumi menyampaikan apresiasi atas upaya CV. Kahla Global Persada dalam mengembangkan produk lokal hingga mampu menembus pasar internasional. Menurutnya, keberhasilan ini akan berdampak positif terhadap perekonomian daerah dan masyarakat Kabupaten Sukabumi.

“Iktiar ini sejalan dengan misi kedua Pemerintah Kabupaten Sukabumi untuk meningkatkan produktivitas dan daya saing ekonomi berbasis agribisnis dan pariwisata berkelanjutan,” ujar Marwan Hamami.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga menyoroti pentingnya memanfaatkan potensi daerah untuk membuka peluang lebih luas bagi UMKM. Ia mendorong perusahaan-perusahaan, termasuk SPBU Pertamina, untuk memberikan ruang bagi produk UMKM Sukabumi agar lebih dikenal masyarakat luas.

Owner CV. Kahla Global Persada, Vivi Herviany, mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya atas keberhasilan ekspor perdana ini. “Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung. Ini adalah bukti bahwa produk Indonesia, khususnya dari Sukabumi, mampu bersaing di pasar internasional,” tuturnya.

Vivi menambahkan bahwa peningkatan ekspor tidak hanya mendukung perekonomian nasional, tetapi juga membuka lapangan kerja, memberdayakan masyarakat, dan memperkuat daya saing bangsa di kancah global.

Acara pelepasan ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat, seperti Dirjen Pengembangan Ekspor Produk Primer Nasional Kemendag, Deputi Bidang Usaha Kecil Kementerian UMKM, Deputi KPwBI Jabar Bank Indonesia, serta tamu undangan lainnya.

Dengan langkah ini, CV. Kahla Global Persada menjadi bukti nyata bahwa UMKM Sukabumi mampu menciptakan produk berkualitas tinggi yang diminati dunia internasional.

Pos terkait