Sukabumi | Matanusa.net – Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sukabumi, Nunung Nurhayati, bersama jajaran Pemerintah Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi melalui Seksi Ketenteraman dan Ketertiban Umum (Trantibum), melakukan peninjauan lapangan terkait permasalahan pembuangan sampah liar yang terjadi di wilayah Kecamatan Cisaat. Kegiatan ini dilakukan sebagai respons atas laporan masyarakat mengenai banyaknya sampah yang dibuang sembarangan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab di sekitar jalur dekat kawasan Tahu Sumedang.
Dalam kesempatan tersebut, Nunung mengungkapkan keprihatinannya terhadap masih adanya perilaku masyarakat yang tidak disiplin dalam mengelola sampah. Menurutnya, permasalahan sampah bukan hanya soal kebiasaan, tetapi mencerminkan tingkat kepedulian dan tanggung jawab individu terhadap lingkungan.
“Kebersihan adalah sebagian dari iman. Ketika seseorang masih membuang sampah sembarangan, itu menunjukkan kurangnya kesadaran dan kepedulian terhadap lingkungan. Padahal, lingkungan yang bersih adalah kebutuhan bersama,” tegas Nunung, pada Selasa (18/11/2025).
Ia menekankan bahwa keberadaan tumpukan sampah di pinggir jalan selain mengganggu kenyamanan dan estetika lingkungan, juga berpotensi menimbulkan masalah baru seperti pencemaran udara, bau tidak sedap, serta risiko kesehatan bagi warga sekitar. Selain itu, pembuangan sampah liar dapat memicu terjadinya penumpukan dan penyumbatan saluran air yang berpotensi menimbulkan banjir saat musim hujan.
Sebagai langkah penanganan, Dinas Lingkungan Hidup bersama Pemerintah Kecamatan Cisaat melakukan pengawasan langsung sekaligus pembersihan dengan mengangkut sampah yang berserakan di lokasi tersebut. Nunung menegaskan bahwa pengawasan akan terus ditingkatkan untuk mencegah kejadian serupa terulang kembali.
“Kami melakukan peninjauan sekaligus aksi bersih-bersih agar lingkungan kembali rapi. Namun, penanganan teknis saja tidak akan cukup tanpa dukungan masyarakat. Kami mengimbau seluruh warga untuk tidak membuang sampah sembarangan dan memanfaatkan tempat pembuangan yang telah disediakan,” ujarnya.
Nunung juga mengajak masyarakat untuk memperkuat partisipasi dalam menjaga kebersihan lingkungan, terutama dengan membiasakan diri memilah sampah, membuang pada tempatnya, serta melaporkan jika menemukan tindakan pembuangan liar.
“Mari kita jaga lingkungan tetap bersih agar terbebas dari polusi dan tumpukan sampah. Lingkungan yang sehat adalah investasi masa depan,” pungkasnya.





