Matanusa, Sukabumi – Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, H. Ade Suryaman, SH., MM., secara resmi membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Kelompok Kerja Pengarustamaan Gender (Pokja PUG) bagi perangkat daerah tingkat Kabupaten Sukabumi tahun 2024. Acara ini diselenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Sukabumi di Hotel Pangrango, pada Selasa (29/10/24).
Bimtek ini bertujuan untuk mensosialisasikan pentingnya pengarustamaan gender di lingkungan pemerintahan daerah dan memperkenalkan kembali konsep perencanaan serta penganggaran yang responsif gender. Langkah ini diambil guna meningkatkan pemahaman serta kesiapan perangkat daerah dalam menjalankan prinsip-prinsip kesetaraan gender.
Dalam sambutannya, Sekda Ade Suryaman menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan Bimtek ini, terlebih dengan adanya rencana penilaian dari kementerian di tahun mendatang. “Pak Kadis beserta jajaran perlu mempersiapkan penilaian tersebut agar hasilnya lebih baik, karena tahun lalu nilai kita menurun. Maka dari itu, Bimtek ini sangat penting,” ujarnya.
Ia juga menekankan agar para peserta mengikuti kegiatan dengan sebaik-baiknya demi mencapai hasil penilaian yang lebih baik di tahun berikutnya. “Nilai tahun kemarin mungkin dianggap kurang, sehingga harus bisa ditingkatkan kembali. Data harus dikumpulkan ke DP3A paling lambat 14 November. Semoga semuanya berjalan lancar untuk Kabupaten Sukabumi,” tutupnya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan perangkat daerah Kabupaten Sukabumi semakin siap menghadapi evaluasi nasional dan meningkatkan kualitas penyelenggaraan program yang berlandaskan kesetaraan gender.