Matanusa, Sukabumi – SKBM Restaurant dan Cafe berkolaborasi dengan Sukabumi Latte Art menggelar Fun Manual Brewing Competition 2024 di gedung SKBM Lantai II. Acara ini dihadiri oleh 32 barista dari berbagai daerah seperti Kota Sukabumi, Kabupaten Sukabumi, Kota Cianjur, Kota Bogor, dan Tangerang. Pembukaan acara dilakukan langsung oleh Penjabat Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji.
Hadir dalam kesempatan ini Ketua Panitia Shelly Sheciliawaty, SE (Manager Resto Cafe SKBM), Owner SKBM Kevin Sutiono, dan para pecinta kopi serta komunitas kopi Sukabumi. Pemkot Sukabumi memberikan apresiasi tinggi terhadap kegiatan ini, menyatakan bahwa acara ini merupakan langkah positif untuk memperkenalkan budaya kopi yang semakin berkembang dan meningkatkan minat masyarakat terhadap kopi lokal, pada Kamis (01/08/2024).
Pj Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji menyampaikan harapan agar para barista dapat terus berkreasi dan menghasilkan karya terbaik mereka. Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif dan meningkatkan kelas barista di Kota Sukabumi,” ujarnya.
“Kusmana juga menekankan pentingnya kebersihan dan keamanan pangan dalam penyajian kopi serta dorongan untuk berinovasi dalam meracik kopi,” tambahnya.
Owner SKBM, Kevin Sutiono, menjelaskan bahwa kompetisi ini bertujuan untuk menguji kemampuan peserta dalam teknik manual brewing dan mendukung pengembangan produk kopi di Sukabumi. Ia berharap kegiatan ini dapat memberikan ruang bagi generasi muda untuk berinovasi dan memberikan dampak ekonomi yang positif ke depan,” pungkasnya.