Matanusa, Jakarta – Tol Indrapura-Kisaran Seksi II (Lima Puluh-Kisaran) akan segera beroperasi, menghubungkan dua kota utama di Sumatera Utara. Dengan panjang 32,15 kilometer, tol ini menjadi kelanjutan dari Tol Indrapura-Kisaran Seksi I yang telah dioperasikan sejak November 2023.
Adjib Al Hakim, EVP Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, mengungkapkan bahwa saat ini seksi Lima Puluh-Kisaran masih dalam masa sosialisasi tanpa tarif. Namun, ketika dikenakan tarif, biaya tol diperkirakan sebesar Rp 1.338 per kilometer.
“Dengan terhubungnya seksi II ini, Ruas Indrapura-Kisaran akan terkoneksi secara penuh, mempersingkat waktu tempuh dari Medan ke Kisaran menjadi hanya 2,5 jam,” ujar Adjib, pada Sabtu (11/05).
Pengujian laik fungsi dilakukan pada 29 Februari hingga 31 Maret 2024, dan hasilnya memenuhi Standar Pelayanan Minimal (SPM). Tol ini juga diuji coba saat mudik Lebaran 2024, dengan tingginya jumlah kendaraan yang melintas tanpa kecelakaan,” terangnya.
Hutama Karya telah menyiapkan berbagai fasilitas untuk pengguna jalan, termasuk 127 personil siaga, 27 kendaraan siaga, dua interchange, dan dua rest area di Km 145 Jalur A dan B.
“Dengan segala fasilitas dan persiapan yang telah dilakukan, Hutama Karya siap mengoperasikan Tol Indrapura-Kisaran Seksi Lima Puluh-Kisaran agar dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat sekitar,” tutup Adjib.