Matanusa, Sukabumi – Menjelang waktu berbuka puasa, Pandawa 16 menggelar kegiatan amal dengan membagikan 600 takjil kepada para pengendara roda dua dan roda empat. Palagan Bojong Kokosan, Kecamatan Parung Kuda, Kabupaten Sukabumi, menjadi saksi kebaikan ini, pada Sabtu (30/03).
Ketua Umum, Abah Akek Perkumpulan Pandawa 16, menjelaskan bahwa kegiatan ini bukanlah sekadar rutinitas, melainkan juga wujud dari semangat kebersamaan dan kepedulian sosial,” terangnya.
“Kami menjadikan kegiatan ini sebagai bagian dari tanggung jawab sosial kami, dan kami sangat bersyukur karena mendapat sambutan yang luar biasa dari masyarakat,” katanya dengan penuh rasa terima kasih.
Dalam kesempatan tersebut, Abah Akek juga tak lupa menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota Pandawa 16 yang telah turut serta dalam menyumbangkan sebagian rezekinya untuk kegiatan ini. “Solidaritas dan kekompakan yang kami bangun bersama adalah modal utama kami dalam menjalankan berbagai kegiatan sosial,” tambahnya.
Selain sebagai bentuk kepedulian, kegiatan ini juga diharapkan dapat menginspirasi anggota Pandawa 16 untuk terus berbuat kebaikan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat. “Kami berharap dukungan dan doa dari semua pihak agar kami dapat terus berperan aktif dalam menyebarkan kebaikan dan kasih sayang, tidak hanya di bulan Ramadan, tetapi juga sepanjang tahun,” pungkas Abah Akek dengan penuh semangat.