Transformasi Pendidikan, Rencana Kota Sukabumi dalam Musrenbang 2024 di Kecamatan Baros

Foto: Dokpim

Matanusa, Sukabumi – Dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2024, sektor pendidikan menjadi prioritas, dengan Penjabat Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji, memimpin acara tersebut pada Senin (29/01/24) di Ruang Pertemuan Kecamatan Baros.

Penjabat Wali Kota Sukabumi, didampingi oleh Penjabat Ketua TP-PKK Kota Sukabumi, Diana Rahesti, serta Camat Baros, Hendaya, dan Forkopimcam Baros, memfokuskan kegiatan dengan tema “Menguatkan Pembangunan Kota yang Inklusif dan Berkelanjutan”.

Dalam Musrenbang, diusulkan pembangunan fisik dan nonfisik melalui proses perencanaan dari Musrenbang Kelurahan hingga Musrenbang Kecamatan. Pj Walkot, Kusmana Hartadji, berharap setiap usulan dapat disinkronkan dan mendapatkan alokasi anggaran pada tahun 2025,” pungkasnya.

Terutama terkait pendidikan, Kecamatan Baros, yang saat ini tidak memiliki Sekolah Menengah Atas (SMA), akan mendapatkan perhatian. Pemkot Sukabumi berencana menyiapkan lahan untuk membangun sekolah SMA, dengan rencana mengusulkan ke Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat.

Pos terkait