Turnamen Sepak Bola Feo Feo Indocib–UKR Jadi Agenda Tahunan, Pererat Solidaritas Karyawan

SUKABUMI | MATANUSA. Net – PT Indo Cipta Boga (Indocib) bersama Universal Kreasi Rasa (UKR) kembali menggelar pertandingan sepak bola Feo Feo antar karyawan yang rutin dilaksanakan satu tahun sekali. Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus wadah mempererat kebersamaan antar karyawan lintas divisi dan unit kerja.

Turnamen sepak bola tersebut digelar di Lapang Tenjoayu, RT 03/02 Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, pada Minggu (18/1/2026). Sejumlah tim yang berasal dari berbagai bagian dan shift kerja Indocib serta UKR turut ambil bagian, menjadikan suasana pertandingan berlangsung meriah dan penuh sportivitas.

Kegiatan ini terselenggara berkat kerja sama panitia yang diketuai oleh Riki Januardi, dengan Hamzah sebagai sekretaris, Andri Donat sebagai wakil ketua panitia, serta Dimas RH selaku penanggung jawab kegiatan. Panitia menyiapkan rangkaian pertandingan secara matang sehingga turnamen dapat berjalan lancar hingga selesai.

Penanggung jawab kegiatan, Dimas RH, yang juga menjabat sebagai PPIC PT Indocib, menyampaikan bahwa turnamen Feo Feo ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam membangun kekompakan serta meningkatkan semangat kebersamaan di lingkungan kerja.

“Pertandingan sepak bola Feo Feo ini tidak semata-mata untuk mencari juara, tetapi menjadi sarana silaturahmi, hiburan, dan penyegaran bagi seluruh karyawan. Harapannya, kebersamaan yang terjalin di lapangan dapat terbawa ke lingkungan kerja,” ujar Dimas.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan olahraga bersama ini diharapkan mampu menumbuhkan semangat sportivitas, kerja sama tim, serta komunikasi yang baik antar karyawan dari berbagai bagian dan shift kerja.

Selama pelaksanaan turnamen, pertandingan berlangsung kompetitif namun tetap menjunjung tinggi nilai fair play. Dukungan dan antusiasme para karyawan yang hadir turut menambah semarak jalannya pertandingan hingga partai final.

Adapun hasil akhir turnamen sepak bola Feo Feo antar karyawan PT Indocib dan UKR tersebut, tim Mega Wheel (Tim Bongkar Muat) berhasil keluar sebagai Juara I. Posisi Juara II diraih oleh Cheese (UKR Depok), disusul UB Silent (Shift 1 Indocib) sebagai Juara III. Sementara itu, Atom FC (Shift 2 Indocib) menempati Juara IV, dan UKR Sukabumi berada di peringkat kelima.

Sebagai bentuk apresiasi, panitia memberikan hadiah kepada para pemenang berupa amplop pembinaan, piala bergilir untuk juara pertama, piala kecil, serta piagam penghargaan sesuai dengan peringkat yang diraih masing-masing tim.

Turnamen sepak bola Feo Feo ini mendapat respons positif dari para karyawan dan manajemen perusahaan. Kegiatan serupa diharapkan dapat terus dilaksanakan secara rutin setiap tahun sebagai bagian dari upaya membangun budaya kerja yang solid, sehat, dan harmonis di lingkungan PT Indo Cipta Boga dan Universal Kreasi Rasa.

Pos terkait