MATANUSA.NET SUKABUMI –
Bhabinkamtibmas Desa perbawati Briptu Syahrul melaksanakan kegiatan sambang kepada pengelola tempat camping sundara sekaligus memberikan himbauan terkait harkamtibmas dan antisipasi bencana alam.
Kegiatan sambang di wilayah binaan dilaksanakan untuk memantau dan memonitor situasi kamtibmas dan menyerap aspirasi warga masyarakat, terlebih kepada pengelola usaha Camping Sundara, ucap Briptu Syahrul, Kamis (15/12/22).
Lanjut disampaikan, masukan dari masyarakat atau pengelola ini sebagai bentuk masukan, sekaligus dalam mempererat silahturahmi dengan masyarakat dari berbagai kalangan, pungkas Briptu Syahrul.
Sementara itu, Kapolsek Sukabumi AKP Enita mengatakan, giat sambang oleh Bhabinkamtibmas merupakan sebagai tugas pokok Polri sebagai pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat serta sebagai penegak hukum.
“Masyarakat harus peduli dengan alam sekitar, terlebih pada musim penghujan sekarang ini, kewaspadaan terhadap bencana alam tanah longsor perlu ditingkatkan, jangan sampai memakan jiwa dan harta benda, terlebih di tempat wisata” himbau Kapolsek.
Terakhir, kondisi saat ini cuaca sedang ektrim yaitu turunnya hujan lebat yang di serta angin kencang yang bisa menimbulkan bencana alam, untuk itu agar pihak pengelola wisata, dapat meningkatkan kewaspadaannya, Tutup AKP Enita.
Redaksi/D2