Sukabumi | Matanusa.net — Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, H. Ade Suryaman, SH., MM., mengikuti Sosialisasi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) tentang Penilaian Kinerja Pemerintah Daerah terhadap Optimalisasi Pelaksanaan Pengentasan Kemiskinan dan Penghapusan Kemiskinan Ekstrim Tahun 2025. Kegiatan ini digelar secara virtual oleh Ditjen Bina Pembangunan Daerah (Bangda) Kemendagri, bertempat di Ruang Utama Pendopo Sukabumi, pada Senin (7/7/2025).
Sosialisasi ini diikuti oleh seluruh pemerintah provinsi serta kabupaten/kota se-Indonesia, sebagai bagian dari upaya pemerintah pusat untuk memastikan pelaksanaan program pengentasan kemiskinan berjalan tepat waktu dan tepat sasaran.
Usai kegiatan, Sekda H. Ade Suryaman menyampaikan beberapa poin penting dari arahan Kemendagri kepada pemerintah daerah.
“Hari ini kita telah mengikuti sosialisasi Kemendagri tentang penilaian kinerja Pemda terhadap optimalisasi pelaksanaan pengentasan kemiskinan dan penghapusan kemiskinan ekstrim. Ada beberapa poin penting yang harus segera kita tindaklanjuti,” ujarnya.
Pertama, pemerintah daerah diminta untuk mempercepat realisasi APBD terkait program pengentasan kemiskinan dan penghapusan kemiskinan ekstrim. Kedua, Pemda harus segera merealisasikan rencana aksi tahun 2025 yang memiliki batas waktu hingga 20 Juli 2025. Dan ketiga, Pemda juga diminta untuk segera menyusun SK Tim Percepatan Pengentasan Kemiskinan dan Penghapusan Kemiskinan Ekstrim.
“Alhamdulillah, untuk Kabupaten Sukabumi sudah terbentuk timnya, tinggal kita tindaklanjuti bersama dengan TAPD untuk memonitor anggaran pengentasan dan penghapusan kemiskinan di Kabupaten Sukabumi,” tandasnya.
Turut mendampingi Sekda dalam kegiatan ini, Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan Daerah serta perwakilan dari Bappelitbangda Kabupaten Sukabumi.





