BPKAD Dukung Investasi Pendidikan, Bupati Sukabumi Bahas Beasiswa Korea Selatan dengan Delegasi University of Gyeongnam Namhae

Foto: Dok. BPKAD Kabupaten Sukabumi.

Sukabumi | Matanusa.net – Bupati Sukabumi H. Asep Japar menerima kunjungan dari Trade Advisor of Gyeongsangnamdo Provincial Government, Korea Selatan, serta Direktur PT. VDF Jaya Indonesia, Mr. Noh Chang Dong, dalam sebuah audiensi resmi di Pendopo Sukabumi, pada Senin (19/5/2025). Audiensi ini membahas kerja sama strategis di bidang pendidikan, khususnya peluang beasiswa kuliah ke University of Gyeongnam Namhae bagi mahasiswa asal Sukabumi.

Pertemuan penting ini turut dihadiri oleh Sekda Kabupaten Sukabumi H. Ade Suryaman, serta sejumlah kepala perangkat daerah, termasuk Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Ir. Toha Wildan Athoilah, yang menilai program ini sebagai bentuk investasi cerdas di sektor sumber daya manusia.

Dalam paparannya, Mr. Noh Chang Dong menjelaskan bahwa beberapa mahasiswa asal Sukabumi telah menempuh pendidikan di Korea Selatan dan memiliki prospek kerja di sektor-sektor unggulan.

“Tahun ini pun akan ada belasan hingga puluhan mahasiswa asal Sukabumi yang berangkat ke Korea Selatan,” ujarnya.

Ia juga menginformasikan rencana kunjungan rektor University of Gyeongnam Namhae ke Sukabumi pada Juli mendatang untuk menjalin nota kesepahaman (MoU) dengan salah satu perguruan tinggi lokal.

Ir. Toha Wildan Athoilah, selaku Kepala BPKAD, menekankan bahwa pengalokasian sumber daya daerah untuk mendukung pengembangan pendidikan internasional merupakan langkah penting dalam menciptakan SDM unggul yang nantinya akan memberikan kontribusi nyata terhadap pembangunan daerah.

“Pendidikan adalah bentuk investasi jangka panjang yang berdampak besar pada kualitas dan efektivitas pembangunan. Kami di BPKAD siap mendukung kebijakan strategis ini melalui pengelolaan keuangan daerah yang tepat dan berkelanjutan,” tegasnya.

Sementara itu, Bupati Sukabumi H. Asep Japar mengungkapkan apresiasi kepada pihak kampus Korea atas kepercayaannya terhadap pelajar Sukabumi. Ia berpesan agar para mahasiswa memanfaatkan kesempatan belajar di Korea dengan maksimal.

“Belajarlah di sana sebaik mungkin sampai lulus. Setelah itu, mari bangun Kabupaten Sukabumi,” ucap Bupati.

Ia menambahkan bahwa program ini sangat sejalan dengan visi dan misi Kabupaten Sukabumi, terutama dalam pembangunan sumber daya manusia yang berilmu, berbudaya, serta berlandaskan iman dan takwa.

Pos terkait