Sukabumi | Matanusa.net – Pemerintah Desa Ciheulang Tonggoh, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan infrastruktur wilayah. Salah satunya adalah pengaspalan hotmix jalan sepanjang 500 meter dengan lebar 2,5 meter yang berlokasi di Kampung Ciheulang Kaler RT 03.
Pembangunan jalan ini pun disambut hangat oleh masyarakat. Ujang, salah seorang warga, mengungkapkan rasa syukurnya atas realisasi tersebut. “Alhamdulillah, akhirnya jalan yang kami harapkan sejak lama kini mulai di-hotmix. Ini akan sangat membantu kelancaran aktivitas warga sehari-hari. Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Desa dan pihak-pihak yang telah memperjuangkannya,” ujarnya, pada Kamis (10/4/2025).
Kepala Desa Ciheulang Tonggoh, dalam keterangannya, menyampaikan bahwa pembangunan ini merupakan hasil dari aspirasi warga yang disampaikan melalui musyawarah desa. “Kami berusaha semaksimal mungkin menjawab kebutuhan warga. Jalan ini merupakan akses vital, dan kami berharap pengerjaannya berjalan lancar serta kualitasnya sesuai harapan,” jelasnya.
Pihak pelaksana proyek di lapangan saat ini masih fokus pada proses pengerjaan. Saat dimintai keterangan terkait spesifikasi dan kualitas proyek, mereka belum memberikan tanggapan resmi,” pungkasnya.
Pemerintah desa berharap, peningkatan infrastruktur ini dapat memperlancar mobilitas warga dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.