Sukabumi, Matanusa.net – Menjaga tubuh tetap sehat dan bugar selama menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan menjadi perhatian khusus Dinas Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga (Disbudpora) Kabupaten Sukabumi. Lewat sejumlah tips sederhana, Disbudpora mengajak masyarakat untuk tetap aktif meski sedang berpuasa.
Menurut Kepala Bidang Olahraga Disbudpora Kabupaten Sukabumi, Erwin Adam Ridwan, menjaga kebugaran saat puasa sangat penting agar aktivitas harian tetap lancar. “Berolahraga saat puasa punya banyak manfaat, mulai dari menjaga kondisi tubuh hingga meningkatkan daya tahan. Ibadah lancar, tubuh pun tetap sehat,” kata Erwin, pada Kamis (6/3/2025).
Erwin menjelaskan, tidak semua jenis olahraga cocok dilakukan saat puasa. Ia merekomendasikan masyarakat untuk memilih olahraga ringan yang tidak terlalu menguras energi. Beberapa aktivitas yang disarankan seperti berjalan kaki santai, jogging ringan, hingga yoga.
“Olahraga ringan cukup efektif menjaga kebugaran tubuh tanpa membuat kita terlalu lelah,” tambahnya.
Selain jenis olahraga, waktu pelaksanaan juga berpengaruh besar. Erwin menyarankan agar olahraga dilakukan di waktu-waktu tertentu, misalnya setelah berbuka puasa atau menjelang sahur. Menurutnya, saat setelah berbuka tubuh sudah memiliki cadangan energi, sementara menjelang sahur udara masih segar dan tubuh belum terasa letih.
“Memilih waktu yang tepat itu penting agar olahraga terasa nyaman dan tidak mengganggu puasa,” jelasnya.
Tak lupa, Erwin juga mengingatkan agar masyarakat menghindari olahraga berat selama Ramadan, seperti bermain sepak bola dengan intensitas tinggi atau latihan angkat beban yang berlebihan.
“Kalau tubuh dipaksa terlalu berat, dikhawatirkan justru mengganggu ibadah puasa. Jadi, lakukan olahraga yang sesuai dengan kemampuan fisik masing-masing,” tutupnya.