Matanusa, Sukabumi – Pemerintah Kota Sukabumi melalui Dinas Kepemudaan dan Pariwisata Kota Sukabumi secara resmi melantik pengurus Forum Pemuda Pelopor (FPP) Kota Sukabumi periode 2024-2029. Pelantikan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah dalam mengembangkan potensi para pemuda Sukabumi.
Acara yang berlangsung di Ruang Pertemuan Setda Kota Sukabumi, pada Rabu (23/10/2024) tersebut dihadiri oleh Penjabat (Pj) Walikota Sukabumi Kusmana Hartadji dan Kepala Disporapar Kota Sukabumi, Tejo Condro Nugroho.
“Alhamdulillah, hari ini telah dilantik Forum Pemuda Pelopor (FPP) Kota Sukabumi periode 2024-2029,” ujar Kusmana Hartadji. Ia menekankan pentingnya menjaga potensi pemuda agar dapat bermanfaat bagi bangsa dan negara.
Menurut Kusmana, pemuda harus siap menghadapi tantangan masa kini dan masa depan dengan karya nyata di tengah masyarakat. Ia juga menekankan pentingnya kemampuan pemuda untuk beradaptasi dengan perkembangan zaman.
“Kita bersama-sama akan mewujudkan Kota Sukabumi yang bahagia lahir dan batin, dengan meningkatkan kepeloporan di berbagai bidang yang memberikan perubahan positif bagi kota ini,” tandasnya.