Pembangunan Jalan Kokoh di Sukadamai, Disambut Antusias Warga Cibungur Sukabumi

Jalan Baru Penghubung Cibungur dan Cihuni Disambut Syukur Warga Kampung Cibungur, Desa Sukadamai, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi. (Foto: Wahyu/R. Iyan Satria).

Matanusa, Sukabumi – Masyarakat Kampung Cibungur, Desa Sukadamai, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, merasa lega dan bersyukur atas selesainya pembangunan jalan desa yang menghubungkan Kampung Cibungur dengan Kampung Cihuni. Jalan yang baru ini tampak kokoh dan kuat, membawa kebahagiaan tersendiri bagi warga yang sudah lama menginginkan perbaikan infrastruktur ini.

Warga Kampung Cibungur menunjukkan rasa syukur dan kegembiraan mereka dengan menggelar acara gunting pita, yang dibuka langsung oleh Kepala Desa Sukadamai, Rudi Hartono, S.Pd. Sebelum acara dimulai, warga secara bergotong-royong memasang janur kuning di sepanjang jalan baru sebagai tanda ucapan terima kasih kepada instansi terkait, khususnya Pemerintah Desa Sukadamai dan Pemerintah Kabupaten Sukabumi.

Pahru, salah satu warga, menyampaikan rasa syukurnya atas pembangunan ini. “Alhamdulillah, di bawah kepemimpinan Kades Rudi Hartono, pembangunan infrastruktur di desa ini hampir merata di setiap sudut desa, termasuk di Kampung Cibungur yang hari ini dilakukan gunting pita,” ujarnya, pada Sabtu (25/05/2024).

Ia menambahkan bahwa pengerjaan jalan menggunakan rabat beton yang terlihat kokoh dan kuat. “Terima kasih, Pak Kades, yang telah menjawab harapan masyarakat,” ucapnya di lokasi acara.

Sementara itu, Kepala Desa Sukadamai, Rudi Hartono, S.Pd., mengonfirmasi adanya kegiatan warga yang memasang janur kuning di jalan baru sebagai tanda ucapan terima kasih atas perbaikan jalan dari Program Bhakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS) Kodim 0607. “Ini adalah bentuk apresiasi warga terhadap program yang telah dilaksanakan,” katanya.

Rudi Hartono menjelaskan bahwa pembangunan jalan ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan aksesibilitas dan kesejahteraan warga desa. “Dengan adanya jalan yang kokoh ini, diharapkan aktivitas ekonomi dan sosial masyarakat akan semakin lancar,” tambahnya.

Acara gunting pita tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, tokoh ulama, tokoh pemuda, anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD), dan masyarakat umum. Kehadiran para tokoh ini menunjukkan dukungan dan kebersamaan dalam menyambut pembangunan infrastruktur yang sangat dinantikan ini.

Selain meningkatkan akses antar kampung, pembangunan jalan ini juga diharapkan dapat mempercepat distribusi barang dan jasa, serta meningkatkan konektivitas di kawasan tersebut. Warga berharap agar pembangunan infrastruktur serupa terus berlanjut demi kemajuan Desa Sukadamai.

Kebersamaan dan semangat gotong royong yang ditunjukkan oleh warga Kampung Cibungur dalam menyambut pembangunan jalan ini menjadi contoh positif bagi desa-desa lain. Hal ini menunjukkan bahwa dengan kerjasama dan dukungan dari berbagai pihak, pembangunan yang berkelanjutan dapat terwujud demi kesejahteraan masyarakat.

Pos terkait