Bupati Sukabumi Menutup Muhibah Ramadhan, dengan Pesan Pendidikan dan Silaturahmi

Foto: Dok. Pemkab Sukabumi.

Matanusa, Sukabumi – Bupati Sukabumi, H. Marwan Hamami, menutup kegiatan Muhibah Ramadhan dengan penuh makna di Masjid Al Badriyah, Kecamatan Caringin, pada Jumat (29/03). Kegiatan tersebut menandai akhir dari perjalanan muhibah di 9 kecamatan, menjadi momen penting dalam kalender Kabupaten Sukabumi.

Dalam acara penutupan tersebut, Bupati didampingi oleh forkopimda, sekda, serta para kepala perangkat daerah terkait. Bupati Hamami memanfaatkan kesempatan ini untuk mengajak orangtua dalam mendidik anak-anak mereka, menekankan bahwa pendidikan terbaik dimulai dari rumah.

“Jangan hanya mengandalkan sekolah dalam mendidik anak-anak. Pendidikan terbaik dimulai dari rumah dan merupakan tugas utama orangtua,” ujar Bupati.

Lebih lanjut, Bupati juga mengingatkan pentingnya pengawasan terhadap aktivitas anak-anak di era teknologi yang semakin maju. Dia menggarisbawahi bahwa lingkungan keluarga memiliki pengaruh besar terhadap perkembangan anak.

“Kehidupan keluarga akan memberikan dampak yang signifikan pada kehidupan anak-anak. Oleh karena itu, perhatikanlah dengan seksama,” tambahnya.

Bupati juga menyoroti pentingnya pendidikan agama sebagai pondasi utama dalam pembentukan karakter anak-anak. Menurutnya, memperkuat pondasi agama sangat penting dalam mempersiapkan generasi masa depan yang tangguh.

Namun demikian, Bupati juga mengimbau agar pendidikan yang diberikan sesuai dengan zaman yang ada, mengingat anak-anak lahir di era yang berbeda dengan orangtuanya.

“Anak-anak lahir di zamannya sendiri, oleh karena itu pendidikan harus disesuaikan dengan zaman mereka,” paparnya.

Bupati berharap bahwa melalui rangkaian kegiatan Muhibah Ramadhan ini, akan terjalin silaturahmi yang lebih erat antara pemerintah dan masyarakat.

“Dengan harapan bahwa Muhibah ini akan memberikan manfaat yang besar bagi kita semua, mari kita terus mempererat hubungan antar warga dan pemerintah,” tutup Bupati Hamami dengan penuh semangat.

Pos terkait