Apel Pagi Lingkup Setda dan Diskominfo, Pj Walkot ” ASN Contoh Panutan Masyarakat “

Red/Koestopo

MATANUSA.NET KOTA SUKABUMI –

Penjabat (Pj) Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji memimpin apel pagi di lingkup Sekretariat Daerah (Setda) Pemkot Sukabumi di Lapang Apel Setda Balai Kota Sukabumi, Senin (16/10/2023).

Dalam arahannya Pj Wali Kota Sukabumi mendorong aparatur sipil negara (ASN) dan non ASN untuk meningkatkan kedisipilinan dan memberikan pelayanan terbaik. Hadir pula dalam apel Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada, para asisten daerah, dan para aparatur di lingkup Setda Kota Sukabumi.

BACA JUGA : Jokowi Ke Beijing Dan Riyadh Bahas Soal Investasi Hingga Pangan

”Jaga kedisiplinan karena jelas ada undang-undangnya tentang kedisiplinan menjadi tanggung hawab hak dan kewajiban selaku ASN,” ujar Pj Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji. Sehingga tingkatkan kinerja untuk membangun Kota Sukabumi maju dan berkembang dengan mendorong integritasnya, dan pelayanan sepenuh hati.

Masyarakat kata Kusmana akan menilai sikap aparatur sehingga harus jadi contoh suri tauladan. Intinya, ASN jadi contoh panutan bagi masyarakat.

Bagi pejabat struktural terang Kusmana, jabatan bukan hak kalau sudah diberikan jabatan mohon maksimalkan jabatan tersebut. Sebagai Pj Wali Kota Sukabumi ingin berbuat maksimal untuk Kota Sukabumi.