MATANUSA.NET SUKABUMI –
Giat kerja bakti seringkali dilakukan oleh warga masyarakat, terutama di hari Jumat atau sering di singkat Jumat Bersih. Selain warga masyarakat, satuan kepolisian juga, seringkali dijumpai melakukan giat bakti sosial bersama warga masyarakat.
Seperti saat ini yang dilakukan Kepolisian Sektor (Polsek) Kadudampit, Sukabumi, dalam giat bhakti religi, membersihkan mesjid Nurul Bayyan Kp Cijagung lapang Desa Gede Pangrango, Kecamatan Kadudampit, Sukabumi.
Pada kesempatan bakti, Kapolsek Kadudampit Ipda Awan Kurniawan SPd menyampaikan, benar pihaknya bersama warga sedang giat Bhakti religi membersihkan kondisi masjid Nurul Bayan, ucap Kapolsek, Jumat (17/3/23).
Lanjutnya, Selain itu menurut Kapolsek, bahwa kegiatan kerja bakti ini merupakan bentuk kemitraan dan pendekatan keagamaan Polri kepada masyarakat. Tidak lain guna terwujudnya masyarakat yang cinta kebersihan dan sekaligus membentuk masyarakat yang sadar hukum.
“Dengan kegiatan bersih-bersih masjid ini, semoga warga muslim akan bisa lebih nyaman dalam menjalankan ibadahnya”, tutur Kapolsek Kadudampit.
Terakhir, pihaknya terus memberikan himbauan kepada warga masyarakat untuk terus melaksanakan kamtibmas, agar tercipta suasana hukum yang aman dan Kondusif, paparnya.
Red/D2**