MATANUSA.NET SUKABUMI –
Staf Ahli Bupati Sukabumi Bidang Kemasyarakatan dan SDM Jujun Junaeni mengukuhkan pengurus Paguyuban Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) KPH Kabupaten Sukabumi. Prosesi pengukuhan tersebut, dilaksanakan di Pendopo Sukabmi, Kamis, 13 Oktober 2022.
Kepengurusan LMDH KPH Kabupaten Sukabumi sendiri diketuai oleh Jujun Junaedi. Dia bersama pengurus lainnya akan memimpin organisasi tersebut selama lima tahun. Hal itu terhitung 2022.2027.
Dalam sambutannya, Jujun mengatakan, LMDH Kabupaten Sukabumi selama ini telah berkontribusi dalam pengelolaan hutan di Kabupaten Sukabumi. Maka dari itu, Pemerintah Kabupaten Sukabumi sangat mengapresiasi paguyuban tersebut.
Pemerintah Kabupaten Sukabumi sangat berterima kasih atas kontribusi LMDH dalam pengelolaan hutan di Kabupaten Sukabumi,” ujarnya.
Pasca pelantikan ini, Pemerintah Kabupaten Sukabumi menunggu gagasan baru yang bisa menebarkan kebaikan bersama dalam pembangunan Kabupaten Sukabumi. Terutama, dalam hal perhutanan.
“Pengurus yang baru dilantik ini, saya yakini merupakan orang – orang yang mampu berkreativitas dan berinovasi dalam pelestarian dan pemanfaatan hutan desa,” ucapnya.
Staf Ahli Bupati Sukabumi Bidang Kemasyarakatan dan SDM Jujun Junaeni sekaligus sebagai Ketua Paguyuban LMDH. |
Oleh karena itu, dirinya meminta semua bersinergi dan berkolaborasi dalam melestarikan hutan desa. Sehingga, bisa bermanfaat dan penguat ikhtiar dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi yang religius, maju, inovatif, menuju masyarakat sejahtera lahir batin.
“Kita semua harus aktif dan menyatukan persepsi untuk melestarikan alam,” ungkapnya.
Wakil Ketua Paguyuban LMDH Jabar Saepudin mengatakan, Pemerintah Kabupaten Sukabumi sangat memuliakan petani. Hal itu terlihat dari prosesi pengukuhan ini pun dilaksanakan di Pendopo Sukabumi.
“Kami sangat bergembira. Kami orang hutan bisa dikukuhkan dalam acara dan dilaksanakan di tempat yang sangat mulia ini,” bebernya.
Dirinya pun meyakini, pimpinan daerah Kabupaten Sukabumi sangat concern terhadap lingkungan dan petani. Kepala daerah di Kabupaten Sukabumi sangat memahami peran petani dalam kehidupan.
“Petani merupakan garda terdepan dalam meningkatkan ketahanan pangan. Sebab, pertanian tidak kenal krisis. Semoga kepala daerah lain bisa seperti Bupati Sukabumi,” harapnya.
Ketua Paguyuban LMDH Kabupaten Sukabumi Jujun Junaedi mengatakan, kepengurusan kali ini akan lebih menyinergiskan program dengan pemerintah setempat. Bahkan pengurus baru akan mengembangkan berbagai sektor. Baik melalui teknologi ataupun lainnya yang sesuai perkembangan zaman.
“Kami juga siap membantu berbagai permasalahan yang ada di lapangan,” terangnya.
Dalam kesempatan tersebut, dilaksanakan pula penyerahan BPJS Ketenagakerjaan kepada Perisai LMDH Kabupaten Sukabumi.
Redaksi/D2