Sukabumi | Matanusa.net – Dalam rangka memperingati Hari Veteran Nasional ke-68 yang jatuh pada 10 Agustus 2025, Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Sukabumi memberikan penghormatan dan apresiasi atas jasa para pejuang kemerdekaan Indonesia yang telah mengabdikan diri demi bangsa dan negara.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sukabumi, Drs. Dede Rukaya, MM, menyampaikan bahwa perjuangan para veteran menjadi pijakan moral dan semangat dalam membangun infrastruktur daerah yang kokoh, merata, dan berkelanjutan.
“Para veteran telah meletakkan dasar kemerdekaan dengan pengorbanan luar biasa. Kini tugas kami adalah melanjutkan perjuangan itu melalui karya nyata, salah satunya dengan membangun jalan, jembatan, dan infrastruktur publik yang menjadi urat nadi kemajuan daerah,” ujar Dede Rukaya.
Dengan mengusung tema “Service To Our Nation”, DPU Kabupaten Sukabumi menegaskan bahwa setiap pembangunan yang dilakukan bukan hanya soal fisik, tapi juga bentuk nyata pengabdian kepada bangsa, selaras dengan nilai-nilai perjuangan yang diwariskan para pahlawan.
Melalui momentum Hari Veteran Nasional ini, DPU berharap seluruh elemen masyarakat turut menjaga semangat persatuan dan gotong royong demi mewujudkan Sukabumi yang maju dan sejahtera.





