Matanusa, Sukabumi – Pemerintah Kabupaten Sukabumi melalui Bupati Sukabumi memberikan apresiasi tinggi terhadap panitia penyelenggara Pameran Expo yang telah sukses digelar di Komplek Gelanggang Sukamanah, Kecamatan Cisaat.
Bupati Sukabumi mengungkapkan rasa puasnya atas keseriusan panitia Event Organizer (EO) yang telah berhasil menarik puluhan ribu pengunjung dalam pameran Expo HUT Kabupaten Sukabumi yang berlangsung dari tanggal 11 hingga 18 Agustus 2024. Acara ini menjadi tantangan tersendiri karena merupakan kali pertama dalam sejarah diadakan expo di wilayah Utara.
“Ini adalah kegiatan yang sangat baik untuk mendongkrak ekonomi ke depan. Siapapun bupati yang menjabat di masa depan, kegiatan ini harus menjadi langkah awal yang wajib dilanjutkan pada tahun-tahun berikutnya. Dengan demikian, masyarakat khususnya di wilayah Utara dapat terus menikmati perayaan HUT Kabupaten Sukabumi. Kegiatan ini juga sangat mendorong pertumbuhan ekosistem infrastruktur ekonomi,” ujarnya, pada Selasa (20/08/2024).
Di tempat terpisah, Agus Candra, pemilik perusahaan EO yang menyelenggarakan acara tersebut, membenarkan bahwa pameran Expo ini memang diadakan dalam waktu yang sangat singkat. “Meskipun persiapannya sangat terbatas karena waktu yang mepet, Alhamdulillah acara ini selesai dengan baik dan mendapatkan respons positif dari masyarakat, khususnya di Sukabumi Utara, yang berharap acara ini dapat dilanjutkan di tahun depan,” ungkap Agus.
Agus juga menyampaikan kepada media bahwa meskipun ini adalah kali pertama mengadakan Expo di wilayah Utara Kabupaten Sukabumi, mereka berhasil menyiapkan ratusan stand untuk para penggiat UMKM dan pelaku usaha lainnya. Selain itu, fasilitas hiburan dan permainan yang tersedia hingga 25 Agustus 2024 juga berhasil menarik puluhan ribu pengunjung.
Terakhir, meskipun baru pertama kali dilaksanakan, antusiasme masyarakat wilayah Utara sangat tinggi. Khususnya bagi para pelaku usaha yang melihat program ini sebagai langkah baik untuk pertumbuhan ekonomi wilayah Utara. Banyak pengunjung yang berharap kegiatan ini dapat terus dilanjutkan di tahun-tahun mendatang.