Bupati Terima Kasih: LSM Dampal Jurig Sampaikan Apresiasi dari Masyarakat Krisis Sampah Independen Sukabumi Raya

Apresiasi dari Masyarakat Krisis Sampah Independen Sukabumi Raya, Terimakasih kepada Bupati dari Ketua LSM Dampal Jurig. (Foto: Ist).

Matanusa, Sukabumi – Krisis sampah yang telah lama menghantui masyarakat Sukabumi Raya kini mulai mendapat solusi. Melalui responsifnya, Pemerintah Kabupaten Sukabumi, di bawah kepemimpinan yang terhormat Bupati Sukabumi, telah merespons keluhan dan aspirasi masyarakat terkait masalah sampah.

Ketua Umum LSM Dampal Jurig Jabar, Irvan Aziz, menyampaikan rasa terima kasih atas tindakan cepat yang dilakukan oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sukabumi, pada Selasa (16/04).

“Alhamdulillah, sampah yang sebelumnya berserakan di pinggir Jalan Raya Cisaat Kadudampit Situ Gunung kini telah mulai diangkut oleh truk sampah di Tempat Pembuangan Sampah Sementara (TPSS). Meskipun prosesnya dilakukan bertahap, namun hasilnya sudah terlihat, dan lingkungan tidak terlalu terlihat kotor seperti sebelumnya,” ungkapnya.

Ivan Aziz juga menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, terutama di daerah yang menjadi jalur pariwisata. Sebagai jalur pariwisata, kami merasa malu ketika tamu dari luar Sukabumi mengeluhkan kondisi lingkungan yang buruk,” tegasnya.

“Oleh karena itu, kami sangat berharap agar perbaikan jalan yang rusak segera dilakukan untuk menghindari kecelakaan yang bisa terjadi akibat kondisi jalan yang tidak memadai,” tambahnya.

Masyarakat Sukabumi Raya mengapresiasi langkah-langkah yang telah diambil oleh pemerintah dalam menangani masalah sampah ini. Mereka berharap agar komitmen tersebut dapat dipertahankan dan ditingkatkan, sehingga kebersihan dan keindahan Kota Sukabumi dapat terus terjaga,” pungkasnya.

Pos terkait