Semangat dan Nilai Perjuangan, Kantah Kab. Sukabumi Gelar Peringatan Hari Pahlawan

Red/D2

MATANUSA.NET SUKABUMI –

Dalam rangka Hari Pahlawan 2023, Kantor Pertanahan Kabupaten Sukabumi menyelenggarakan upacara Peringatan Hari Pahlawan dengan tema “Semangat Pahlawan Untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan”, Jumat (10/11/2023). 

BACA JUGA : Ada yang Sudah Tahu, Rehat Sejenak di Kantin Kejujuran Jalan Tol Palembang – Indralaya

Adapun peringatan hari Upacara pahlawan diikuti oleh seluruh pegawai di lingkungan Kantor Pertanahan Kabupaten Sukabumi.

Hadir sebagai pembina upacara, Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Sukabumi, Agus Sutrisno, yang dalam kesempatan ini membacakan amanat Menteri Sosial dalam rangka Hari Pahlawan Tahun 2023.

Salah satu amanatnya menyebutkan bahwa semangat yang berasal dari nilai perjuangan Pahlawan Bangsa di tahun 1945, semangat yang membawa kita menolak kalah dan menyerah pada keadaan, menyatukan kita dalam upaya mewujudkan kehidupan kebangsaan yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur, serta untuk memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa dan mewujudkan masa depan yang lebih baik, Kata Agus Sutrisno.

Mari kita jadikan momentum Peringatan Hari Pahlawan 2023 untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, Jelasnya.