Akibat Curah Hujan Tinggi dan Angin Kencang, 2 Rumah di Simpenan Sukabumi Nyaris Amblas Terkena Longsor

MATANUSA.NET SUKABUMI –

Bencana Alam longsor, akibat hujan deras dan angin kencang akibatkan rumah warga di Kecamatan Simpenan amblas. Hal tersebut berdasarkan informasi pihak BPBD Kabupaten Sukabumi, Jumat (23/12/22)

Kejadian Bencana Longsor terjadi pada hari kamis 22 Desember 2022, pukul : 19 : 00 WIB, lokasi Kejadian Kp.Cimapag Rt 004 RW 009, Desa Loji, Kp.Selakopi Rt 005 RW 005, Desa Cidadap Kec. Simpena, Kab.Sukabumi.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, hari Jumat 23 Desember 2022 di Kp.Cimapag RT 004, telah terjadinya hujan deras dan angin kencang pada Kamis sore 22 Desember 2022 pukul : 19:00 WIB.yang mengakibatkan melemahnya postur tanas dan amblasnya tanggul penahan tanah (TPT) milik An Parli Menimpa Rumah milik An Iyus parli Rt 004 RW 009 desa Loji kec.simpenan, dengan tinggi 4 meter, lebar 3 Meter, total Jumlah KK 2 KK 8 jiwa.

Adapun data sesuai informasi dari muspika diantaranya,

1.An Parli 1 KK 4 jiwa

   An ipah 

   An Aden perdiansyah

   An putri

2.An.ius Candra 1 KK 4 jiwa

An sumyati

An rizkialpiang putra

An Aden Muhammad Rafi.

Selanjutnya pada hari Jumat 23 Desember 2022 di kp.selakopi RT 005 RW 005, telah terjadinya hujan deras dan angin kencang pada Kamis sore 22 Desember 2022 pukul : 19:00 WIB.yang mengakibatkan Rumah milik An Asep Sidiq Rt 004 RW 009 desa Cidadap kec.simpenan, dengan Tinggi 2 meter, lebar 2 Meter, total Jumlah KK 1 KK, 1 KK jiwa.

Dampak kerugian sampai dengan berita ini diturunkan belum dapat diinformasikan. Akibatnya, terancam satu unit rumah warga dan amblas TPT.

Adapun upaya yang dilakukan, oleh P2BK Kecamatan Simpenan berkoordinasi bersama perangkat Desa/Kecamatan, Koramil, Polsek,Satpol pp & Tagana guna melakukan pendataan serta memberikan himbauan ke masyarakat untuk tetap waspada akan kondisi saat ini yang mulai memasuki musim penghujan yang mengakibatkan Banjir & Longsor.

Untuk diketahui, saat ini hal yang dibutuhkan diantaranya, material Boronjong. Adapun kondisi terakhir,  sebagian longsoran sudah dibersihkan melalui kerja bakti.

Informasi ini berdasarkan data P2BK Kecamatan Simpenan, diteruskan ke PUSDALOPS-PB BPBD KAB. SUKABUMI.

Deni Handriana/Redaksi