Sinergitas dan Kolaborasi Dalam Dunia Usaha, Wabup : ” Pesta Rakyat Kecamatan Cikembar, Momentum Kebersamaan dan Bangkit Lebih Baik”

MATANUSA.NET SUKABUMI –

Wakil Bupati Sukabumi H. Iyos Somantri membuka Pesta Rakyat Kecamatan Cikembar yang merupakan rangkaian kegiatan memeriahkan Hari Jadi ke 152 Kab. Sukabumi, Rabu (13/9/2022).

Camat Cikembar Tam Tam Alamsyah menyampaikan bahwa Perayaan Kegiatan pesta rakyat di kec. Cikembar bertema Dengan Semangat Hari Jadi Kab Sukabumi Ke 152 Kab Sukabumi , Kita Sambut Tatanan Pertumbuhan dan Pemulihan Ekonomi Baru Dengan Peningkatan Karya dan Inovasi Pelayanan”. merupakan hasil kolaborasi antara unsur Pemerintah, masyarakat, dunia usaha, akademisi serta Media.

” berbagai kegiatan ada dalam acara ini antara lain Jalan Santai, makan Buah dan Pelayanan Kesehatan gratis dan banyak lagi kegiatan sebagai implementasi slogan Kec Cikembar yakni ” Cikembar Jembar, Jembar Pangarti, Jembar Pangabisa Jeung Jembar Manah ” terangnya.

Dalam sambutannya Wabub menyebutkan Pesta rakyat di kec. Cikembar adalah bagian tak terpisahkan dari peringatan Hari Jadi ke 152 Kab Sukabumi ,

” saya mengapresiasi kepada Camat Cikembar beserta jajaran, lembaga serta semua unsur masyarakat yang telah memprakarsai terselenggaranya acara ini, semoga menjadi energi untuk menopang pembangunan diwilayah Kec Cikembar” ungkapnya.

Wabup berharap semua upaya pembangunan diwujudkan dalam Konsep Cikembar bergerak bersama sehingga bisa pulih lebih cepat setelah semua terpuruk akibat Covid 19.

” mudah mudahan bisa bangkit disektor ekonomi maupun pelayanan publik, juga kreativitas yang menghasilkan ragam karya inovasi yang bermanpaat bagi masyarakat” tambahnya.

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati menerima Cindramata lukisan Batu dari Camat Cikembar, diketahui lukisan batu adalah barang bernilai tinggi yang di Ekspor dari Kec Cikembar ke Amerika dan Australia.

Sebelum melepas peserta gerak jalan, Wakil Bupati memberikan Santunan kelada anak Yatim dan menyerahkan Piala Kepada Para Juara Tumpeng tingkat Sekolah se Kecamatan Cikembar.

Reporter : Red/R.Iyan Satria.