Anggota Polsek Sukabumi Kota, Lakukan Pengawalan Karnaval Budaya Dongdang di HJKS ke -152

MATANUSA.NET SUKABUMI

Kapolsek Sukabumi Polres Sukabumi Kota AKP ENITA dan anggota melakukan pengawalan karnaval pentas kreasi budaya DongDang dan sedekah bumi dalam rangka memeriahkan hari jadi Kabupaten Sukabumi ke-152. Sabtu (17/09/2022).

Dalam kegiatan tersebut dilaksanakan pengamanan gabungan dari Anggota Polsek Sukabumi, Koramil, Satpol PP, Pramuka, Karang taruna dan para panitia. Rute yang dilalui yaitu star dari Perum Lapalma dan finish di pusatkan di halaman radio Elmitra.

Selain pentas kreasi seni dongdang, drum band dan sedekah bumi, panitia juga menyelenggarakan kegiatan donor darah dan vaksin untuk masyarakat,” ujar ENITA. 

Kegiatan ini di laksanakan dalam rangka hari jadi Kabupaten Sukabumi yang ke-152. Untuk tema tahun ini adalah “dengan semangat hari jadi ke-152 Kabupaten Sukabumi,  kita sambut tatanan pemulihan dan pertumbuhan ekonomi baru dengan peningkatan karya dan inovasi pelayanan”.

Pawai ini ditujukan untuk bersilaturahmi dan mengangkat hasil bumi, potensi alam yang ada di tiap desa. Kegiatan ini dapat berjalan dengan aman dan lancar berkat kerjasama semua pihak,” pungkas ENITA.

Red/d2