Kepala DLH Sukabumi Nunung Nurhayati Dukung Penanaman Ratusan Pohon JARNAS Pemuda Hijau

Foto: DLH Kabupaten Sukabumi.

Sukabumi | Matanusa.net – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sukabumi, Nunung Nurhayati, menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Sukabumi dalam mendukung gerakan pelestarian lingkungan melalui aksi penanaman pohon yang digelar oleh Jaringan Nasional Pemuda Hijau (JARNAS Pemuda Hijau) di Kampung Sirnabakti RT 51/21, Desa Sundawenang, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pada Minggu (14/12/2025).

Aksi penanaman ratusan pohon ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan bertajuk “Penanaman Pohon untuk Lingkungan Berkelanjutan”, sebagai upaya nyata menjaga kelestarian lingkungan sekaligus meminimalkan risiko bencana alam seperti banjir dan longsor, khususnya di kawasan kanan-kiri Sungai Cipamatutan (KAKISU).

Nunung Nurhayati menyampaikan apresiasi tinggi terhadap inisiatif JARNAS Pemuda Hijau yang dinilai sejalan dengan program dan kebijakan DLH Kabupaten Sukabumi dalam pengendalian kerusakan lingkungan dan adaptasi perubahan iklim.

“Gerakan penanaman pohon ini sangat penting, terutama di wilayah bantaran sungai. DLH Kabupaten Sukabumi mendukung penuh kolaborasi antara pemerintah, pemuda, akademisi, dan masyarakat dalam menjaga keseimbangan lingkungan hidup demi keberlanjutan generasi mendatang,” ujar Nunung.

Ia menambahkan bahwa peran pemuda sangat strategis dalam membangun kesadaran lingkungan sejak dini, tidak hanya melalui penanaman, tetapi juga perawatan pohon agar manfaat ekologisnya dapat dirasakan dalam jangka panjang.

Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh keprihatinan terhadap krisis lingkungan yang semakin nyata, mulai dari deforestasi, degradasi lahan, banjir, longsor, hingga dampak perubahan iklim. Ketua Umum JARNAS Pemuda Hijau, Deborlak S.S., MM, menegaskan bahwa pemuda dan anak usia dini merupakan agen perubahan utama dalam menghadapi krisis iklim.

“Pemuda tidak bisa menunggu. Melalui aksi penanaman pohon ini, kami ingin menunjukkan bahwa pemuda Indonesia siap menjaga bumi dan menyelamatkan masa depan generasi mendatang,” tegas Deborlak.

Aksi penghijauan ini merupakan inisiatif bersama Program Doktoral Ilmu Kependudukan dan Lingkungan Hidup Universitas Negeri Jakarta, yang tidak hanya berfokus pada penanaman, tetapi juga edukasi lingkungan kepada peserta yang terdiri dari pemuda usia 16–35 tahun, pelajar, mahasiswa, komunitas lingkungan, serta organisasi kepemudaan.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, H. Ade Suryaman, SH., MM, yang mewakili Bupati Sukabumi, turut menyampaikan apresiasi atas dipilihnya Desa Sundawenang sebagai lokasi kegiatan. Ia berharap kegiatan ini dapat mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga dan merawat lingkungan sekitar.

Kegiatan ini turut dihadiri unsur Forkopimda dan Forkopincam Kabupaten Sukabumi, perwakilan TNI/Polri, pemuda desa, organisasi kemasyarakatan, serta masyarakat Kampung Sirnabakti.

Melalui kegiatan ini, JARNAS Pemuda Hijau juga mengajak seluruh elemen pemuda dan komunitas peduli lingkungan untuk mendukung implementasi Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup serta Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2009 tentang Kepemudaan, sebagai bentuk kontribusi nyata dalam menjaga kelestarian alam.

Pos terkait