Dinas Perikanan Kabupaten Sukabumi: Pancasila Jadi Pedoman Kelestarian dan Kemandirian Pangan

Foto: Advertorial.

Sukabumi | Matanuaa.net – Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2025, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Sukabumi, Drs. Nunung Nurhayati, menegaskan pentingnya mengaktualisasikan nilai-nilai Pancasila dalam menjaga kelestarian sumber daya perikanan sekaligus memperkuat ketahanan pangan masyarakat.

Dengan mengusung tema “Pancasila Perekat Bangsa Menuju Indonesia Raya”, ia menekankan bahwa Pancasila tidak hanya sebagai dasar negara, tetapi juga pedoman etis dalam mengelola potensi perikanan agar mampu memberi manfaat sebesar-besarnya untuk kesejahteraan rakyat.

“Melalui pengelolaan yang berkeadilan, berkelanjutan, serta berbasis gotong royong, sektor perikanan di Kabupaten Sukabumi dapat menjadi pilar penting dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat sekaligus menjaga kelestarian lingkungan,” ujar Nunung.

Ia juga menambahkan, peringatan Hari Kesaktian Pancasila menjadi momentum untuk meningkatkan semangat kolaborasi antara pemerintah, nelayan, pembudidaya ikan, dan pelaku usaha perikanan. “Dengan menjadikan Pancasila sebagai pedoman, kita bisa memperkuat kemandirian pangan sekaligus menjaga keutuhan bangsa,” tegasnya.

Nunung optimis, sektor perikanan Sukabumi akan terus berkembang dengan berlandaskan nilai-nilai Pancasila, sehingga mampu memberi kontribusi nyata bagi pembangunan daerah dan kejayaan Indonesia.

Pos terkait