Sat Samapta Polsek Sukabumi, Urai Kemacetan di Jalan Selabintana

MATANUSA.NET SUKABUMI –

Sentra pelayanan kepolisian terhadap warga masyarakat, yaitu dengan Mengantisipasi adanya kemacetan kendaraan dan kejadian laka lantas di Wilayah hukum Polsek Sukabumi, Polres Sukabumi Kota.

Salah satunya yang dilakukan oleh, anggota Samapta Polsek Sukabumi Polres Sukabumi Kota Aiptu Hadi dan Briptu Angga lakukan pengaturan lalu lintas, dengan mengurai kemacetan di jalan Selabintana Sukabumi.

Hari ini kami sedang melakukan giat mengurai arus lalu lintas guna mencegah terjadinya kemacetan, Ucap Aiptu Hadi ditemani Briptu Angga, Sabtu (12/11/22).

Kapolsek Sukabumi AKP ENITA,  mengatakan, dalam gatur lalin petugas juga menghimbau kepada penguna jalan agar hati-hati pada saat berada di Jalan raya, taati rambu-rambu lalu lintas yang ada, Kata ENITA.

” Urai kemacetan, Polsek Sukabumi dalam melakukan pengaturan lalu lintas, merupakan kegiatan yang sudah rutin dilakukan oleh anggota kami”.

Ditambahkan Enita, kegiatan gatur lalin ini termasuk wujud komitmen dan loyalitas pelayanan Kepolisian kepada masyarakat saat beraktifitas, sehingga dengan adanya kehadiran Anggota Polsek Sukabumi dilapangan dapat memberikan rasa aman, dan nyaman, Jelasnya. 

Redaksi/D2