Terjadi Angin Puting Beliung di Cisolok, Nasrudin Anggota DPRD PDI-P Salurkan Bantuan Bagi Warga Korban Bencana

| Anggota DPRD Kab.Sukabumi Komisi II,Fraksi PDI-Perjuangan, H.Nasrudin ketika Salurkan Bantuan bagi warga korban angin Puting Beliung di Cisolok.

Reporter : Aep S | Redaktur : D2

SUKABUMI matanusa.net –

Anggota Dewan Perwakilan  Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi dari Komisi ll (Dua) Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P) H Nasrudin Sumitra Pura S, Pd, Sambangi warga yang menjadi korban reruntuhan pohon yang di akibatkan angin puting beliung di sertai Hujan lebat, yang menimpa warga Desa Cicadas Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi, Senin (31/1/22).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, hujan deras di sertai angin kencang tersebut yang menyebabkan 10 rumah warga tertimpa pohon dan 1 buah leuit (lumbung padi ) dengan kerusakan berat. Atas kejadian tersebut, menimbulkan korban 11 kepala keluarga, dengan jumlah jiwa masih dalam pendataan.

Ke 10 rumah semua yang tertimpa reruntuhan pohon, sementara tinggal di lokasi pengungsian masih di Desa yang sama.

Akibat bencana tersebut dengan taksiran biaya masih dalam penghitungan,  diperkirakan 350 juta, dari total kerusakan 10 rumah rusak, dan 3 rumah di antara nya rusak berat.

Atas kejadian yang menimpa warga Cisolok, Wakil rakyat di daerah pemilihan l Kabupaten Sukabumi, H. Nasrudin merasa  terketuk hati dirinya terjun langsung hadir di tengah-tengah masyarakat, yang sedang di landa musibah khususnya warga Desa Cicadas, Selasa (1/2/22).

Di lokasi  bencana,  H Nasrudin  selain menjenguk warga korban yang tertimpa bencana, Nasrudin menyalurkan bantuan bahan makanan,  seperti di antara nya Beras, Minyak goreng, Sarden,  teh, susu dan bahan makanan lain nya.

” Hari ini saya meninjau lokasi bencana alam angin puting beliung di Desa cicadas ini,  kemarin sore saya menerima informasi dari teman-teman kader,  dan sekarang saya melihat secara langsung ke lokasi bencana “, kata Nasrudin.

Lebih lanjut, dengan melihat semua itu saya merasa terketuk hati secara pribadi maupun secara fraksi dan hari ini menyempatkan datang, dengan memberikan sedikit bantuan alakadarnya, tak lebih hal ini dilakukan untuk meringankan sedikit beban bagi para korban bencana.

“Alhamdulillah di bencana alam ini menurut informasi tadi, tidak ada korban jiwa, hanya kerugian fisik yang di perkirakan 350 juta rupiah.

Nah dengan ini kami menghimbau kepada steckholder juga instansi terkait, para dermawan serta kepada Fraksi,  Baik Fraksi PDI Perjuangan maupun Fraksi Fraksi Yang lain di DPRD Kabupaten  Sukabumi, untuk sudi kiranya membantu karena ini adalah musibah yang harus kita tangani bersama.

Sedangkan untuk pihak dari Kecamatan di wilayah ini, dan juga dari BPBD saya menghimbau agar mendorong untuk segera memberi bantuan. Pasalnya, ini sangat di butuhkan, utamanya untuk rumah-rumah yang sangat rusak parah, yang di akibatkan bencana angin puting beliung ini, pungkas Nasrudin di sela-sela kunjungan nya.

Redaksi

Print Friendly and PDF

BERITA INFORMASI RAKYAT